Google saat ini memang tengah mendapatkan perhatian besar dari pasaran Flagship yang memang memberikan spesifikasi mumpuni melalui Pixel 7 Series. Tak cukup sampai di situ, kini Google mengatakan bahwa mereka akan memberikan akses Google One VPN, Selasa (18/10).
Jelang peluncurannya, Google memberikan banyak perhatian lebih melalui perilisan Pixel 7 dan 7 Pro. Bukan tanpa alasan, seri yang satu ini menjadi seri pertama dari Pixel yang langsung dipasarkan hingga ke 17 negara berbeda.
Google baru-baru ini juga mengumumkan bahwa mereka akan memberikan fitur Google One VPN, untuk digunakan sebagai salah satu akses Virtual Private Network dalam berselancar di internet. Tentu, mendapatkan akses langsung dari Google ini akan memberikan dukungan yang penuh.
Bukan hanya itu, fitur ini memang hanya khusus diberikan oleh mereka yang menggunakan Pixel 7 dan 7 Pro secara gratis. Hal ini didukung langsung melalui dokumen Google One, yang mana mengatakan bahwa seri Pixel terbaru ini akan mendapatkan dukungan langsung dengan tanpa tambahan biaya.
“Pixel 7 dan 7 Pro akan mendapatkan akses dari VPN dari Google One, pengguna tidak akan dikenakan biaya sama sekali. Juga tidak perlu berlangganan dan membuat akun di Google One.” Tulis Google.
Tetapi, layanan ini baru akan berlaku pada bulan Desember 2022 nanti. Ada pun pengecualian untuk pengguna yang mengakses layanan VPN dari Google One ini. Negara seperti India dan Singapura tidak akan diberikan akses dalam artikelnya.
Mengenai fitur unggulan ini, tentu ada banyak pengguna yang berpikir apakah Google tidak akan merugi? Pasalnya, Google sendiri memang telah merilis Google One Premium untuk mengakses layanan tanpa batas, di mana mereka menyediakan hingga 2TB ukuran berlangganan dengan akses bebas.
Bulan Desember bisa dibilang akan membutuhkan waktu yang cukup lama, sebelum akhirnya pengguna Pixel 7 dan 7 Pro mendapatkan akses gratis dari Google One VPN. Namun, fitur ini cukup menarik karena tidak mengeluarkan biaya lebih untuk menggunakan layanan Google Apps.
Bagaimana menurut Anda? Tertarik membeli Pixel 7 dan 7 Pro? Hingga saat ini, Google belum menambahkan Line-upnegara yang mendapatkan dukungan untuk perilisan seri Pixel terbaru mereka. Di mana Indonesia masih belum termasuk ke daftar ini.
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: