• Our Partners:

Google Chrome Bakal Miliki Overlay Scrollbar Dengan Gaya Windows 11

ChromiumNESABAMEDIA.COMBrowser Google Chrome dalam waktu dekat akan mendapatkan scroll bar overlay dengan gaya Windows 11, atau setidaknya mereka sedang bersiap untuk melakukan pengujian di browser tersebut. 

Sebuah scrollbar overlay ini secara sederhana bisa diartikan sebagai sebuah bilah yang memiliki tugas menggulirkan halaman, yang berada di samping kanan jendela browser, dan biasanya secara otomatis tersembunyi dan hanya akan muncul ketika anda mengarahkan mouse dan ingin menggulirkan halaman. 

Bagian tersebut, nantinya akan mendapatkan tampilan yang lebih rapi, dan menyediakan sentuhan yang lebih mewah untuk menampilkan konten sebuah halaman web di jendela browser ketika anda tidak menggulirkan halaman. 

Salah seorang pengguna Reddit dengan akun Leopeva64-2 yang menemukan perubahan ini mengatakan bahwa, tampilan overlay scrollbar itu telah mengalami masa pengujian di browser Edge sejak bulan Agustus tahun 2021 lalu, saat Microsoft menjanjikan bahwa mereka akan membawanya ke Chromium, dan kemudian diadopsi oleh Chrome sekarang ini. 

Tampaknya, informasi dari pengguna tersebut cukup valid, karena pengguna lain juga melaporkan adanya konfirmasi dari pihak Microsoft yang menyatakan bahwa overlay scrollbar yang mendapatkan gaya Windows 11 ini juga akan diuji di browser Chrome dalam waktu dekat, dengan dimulai di versi Canary terlebih dahulu. 

Selain mengkonfirmasi overlay scrollbar di browser Chrome, pengembang Microsoft tersebut juga mengatakan bahwa mereka sedang mencoba memperbaiki sebuah bug yang ada di mode Youtube layar penuh, ketika overlay scrollbar diaktifkan. 

Tidak diragukan lagi, jika ada masalah lain yang perlu diatasi terlebih dahulu ketika perubahan untuk overlay scrollbar di browser Chrome itu ingin dihadirkan ke pengguna dengan lebih lancar. Sehingga dengan demikian, kemungkinan kehadiran perubahan desain itu akan lebih lama dari yang diperkirakan untuk muncul di Chrome. 

Ketika fitur itu hadir, maka overlay scrollbar itu harus ada di Chrome dengan tidak hanya untuk Windows 11, tetapi juga Windows 10, karena perubahan itu datang ke kedua sistem operasi tersebut dengan browser Edge. Berharap saja ini tidak menunggu waktu yang lama, setidaknya bagi mereka yang menyukai gaya baru scrollbar ini, bagi mereka yang kurang suka, tentunya akan ada opsi untuk menon-aktifkan. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments