Google telah memperkenalkan akan fitur Privacy Sandbox di Android, di mana memberikan akses kepada pengguna untuk memberikan pengalaman iklan yang lebih baik dengan memblokir jenis iklan tertentu. Kini Sandbox hadir di perangkat Android 13, Rabu (15/02).
Google memang memberikan perhatian lebih mereka ke layanan iklan di perangkat Android, di mana seperti yang telah kita pahami beberapa layanan Google seperti Chrome memberikan iklan mereka, di mana menjadi bagian dari Google. Namun agaknya, ada banyak pengguna yang tak nyaman mengenai iklan ini.
Google memperkenalkan Privacy Sandbox, yang mana menjadi fitur yang memungkinkan pengguna untuk bisa membatasi jenis-jenis iklan tertentu agar tak ditampilkan. Dengan menggunakan fitur ini, maka pengguna akan diberikan akses untuk menampilkan iklan yang mereka inginkan.
Sebagai contoh, pengguna Android bisa membatasi iklan yang membahas mengenai seni, Real Estate, Bussiness dan lainnya. Maka secara otomatis Google akan memblokir sejumlah iklan yang menampilkan pilihan yang Anda pilih sebelumnya. Jadi hanya akan menampilkan iklan yang sesuai dengan apa yang diinginkan.
Kini Google telah resmi merilis Privacy Sandbox di Android 13, di mana sebelumnya hanya diberikan untuk pengguna Android 12. Secara berkala pengguna Android 13 akan mendapatkan pembaruan yang kemudian akan menghadirkan fitur Privacy Sandbox secara defaut.
“The Privacy Sandbox Beta provides new APIs that are designed with privacy at the core, and don’t use identifiers that can track your activity across apps and websites. Apps that choose to participate in the Beta can use these APIs to show you relevant ads and measure their effectiveness.” Tulis Google.
Untuk mengakses fitur ini, pengguna nantinya bisa langsung membuka Settings, Privacy dan pilih Ads. Nantinya pengguna bisa langsung mengaktifkan fitur ini dengan menekan Turn On di “Ads Privacy Beta”.
“Topics are recognizable categories that are inferred based on the apps you use. Apps and advertising platforms can use them to decide what ads may be relevant to you. Topics are selected entirely on your device, so the information about the apps you use isn’t shared with external parties. You will be able to see and control your topics in your device settings.” Lanjut Google.
Editor: Hudalil Mustakim
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: