• Our Partners:

Google Tawarkan VPN Gratis Untuk Pelanggan Google One

NESABAMEDIA.COMDalam sebuah unggahan postingan blog hari ini, Google mengumumkan jika ada penawaran khusus yang dihadirkan untuk pelanggan layanan Google One saja. Adapun yang ditawarkan oleh Google tersebut adalah layanan VPN gratis. Memang tidak semata-mata gratis begitu saja, namun layanan itu hadir khusus untuk pelanggan Google One yang minimal berlangganan paket penyimpanan 2TB.

Para pelanggan yang terdaftar dalam paket itu, akan mulai bisa menggunakan layanan VPN gratis dari Google diperkirakan mulai minggu depan. Nantinya, pengguna bisa memakai layanan VPN Google di perangkat mereka, baik itu yang menggunakan Android maupun iOS dan Windows. 

Google menyebut layanan VPN gratis itu bisa digunakan oleh pelanggan di seluruh negara, namun untuk permulaan hanya terbatas untuk pengguna di Amerika Serikat saja. 

Untuk menggunakan layanan VPN dari Google itu pun caranya cukup mudah. Pengguna tinggal membuka aplikasi Google One, pilih fitur VPN dan seluruh aktivitas data internet pengguna akan terenkripsi secara otomatis. Tidak peduli aplikasi atau browser yang digunakan pengguna, karena VPN dari Google itu akan bekerja melalui sistem. 

Mungkin layanan ini adalah sebuah penawaran terbaik yang bisa didapat dari apa yang telah dibayar pengguna, namun di sisi lain hal ini juga mengundang pertanyaan dan rasa penasaran.

Pasalnya, Google selama ini adalah sebuah perusahaan yang berbasis data yang mayoritas pendapatannya dihasilkan dari memonitor data yang ada di internet. Sehingga dengan menawarkan VPN, seperti sebuah strategi yang bertolak belakang dengan visi misi perusahaan, terlebih VPN itu ditawarkan secara ‘gratis’.

Dalam halaman pendaftaran layanan, Google menjabarkan apa yang saja yang dilakukan oleh VPN tersebut, dan nampaknya adalah sebuah hal yang cukup sah. 

Google mengatakan bahwa pihaknya tidak akan menggunakan layanan VPN untuk melacak, menyimpan, atau menjual aktivitas di internet yang dilakukan pengguna. Kecuali melakukan penyimpanan secara minimal yang ditujukan dalam rangka peningkatan kualitas layanan. Google juga menambahkan bahwa trafik jaringan pengguna tidak akan direkam, dan IP pengguna tidak akan dihubungkan dengan aktivitas yang dilakukan. 

Kedepannya, Google akan menjadikan layanan VPN-nya itu sebagai aplikasi open-source, sehingga sistem yang digunakan bisa diaudit secara independen oleh publik. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments