• Our Partners:

Harga Google Pixel Notepad Lebih Murah Dari Galaxy Z Fold 3

NESABAMEDIA.COMGoogle Pixel 6 dan Pixel 6 Pro kini menjadi salah satu smartphone favorit pengguna Android. Meski ada beberapa masalah, smartphone terbaru dari Google ini lebih banyak baiknya daripada buruknya, dan chipset Tensor yang ada di dalam smartphone itu, siap untuk diskalakan ke faktor bentuk lain, seperti smartphone lipat. 

Perangkat smartphone lipat pertama dari Google itu sudah seringkali muncul dalam bocoran, di bawah banyak nama kode yang berbeda. Kini muncul kabar mengenai berapa harga yang akan dibanderol untuk Pixel Notepad tersebut. 

Dari sumber yang diterima nesabamedia.com, harga smartphone lipat Google Pixel Notepad itu sekitar Rp20 jutaan. Ini akan menjadi smartphone Pixel termahal yang pernah ada, lebih mahal Rp4 jutaan dari Pixel 6 Pro dengan varian penyimpanan terbesar 512GB seharga Rp15,7 jutaan. Namun harga tersebut masih lebih murah dibandingkan smartphone lipat kompetitor, seperti Samsung Galaxy Z Fold 3 yang dibanderol Rp25,8 jutaan. 

Dikatakan sebelumnya bahwa smartphone Google Pixel Notepad, yang konon akan dirilis akhir tahun ini, akan memiliki chipset Tensor yang mentenagai seri Pixel 6, dan setelan kamera yang lebih konservatif dengan menggunakan sensor Sony IMX363, yang digunakan sejak Pixel 3 sampai dengan Pixel 5a, alih-alih menggunakan sensor Samsung GN1 50MP. Ini juga memiliki faktor bentuk mirip dengan Oppo Find N, dengan lebih pendek dan layar lebih lebar. 

Smartphone lipat pertama dari Google itu akan diluncurkan pada akhir tahun 2022 ini. Kemungkinan besar, akan ada jarak antara peluncuran di pasar Amerika Serikat dengan peluncuran untuk skala global. Namun yang pasti, untuk peluncuran global adalah pada akhir tahun ini.

Kami sebenarnya tidak mengharapkan bocoran yang solid mengenai perangkat tersebut untuk beberapa bulan ke depan. Setidaknya, Android 12L atau Android 13 akan sangat cocok untuk terpasang di smartphone tersebut. 

Mengingat tanggal peluncuran tersebut, sepertinya akan didahului oleh peluncuran Samsung Galaxy Z Fold 4, yang juga dikatakan akan dibanderol dengan harga yang lebih murah dibandingkan smartphone pendahulunya. Dengan demikian, pasar smartphone lipat akan semakin meriah dengan kedatangan sejumlah smartphone baru tersebut.

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments