• Our Partners:

Hati-Hati Penipuan Berkedok Email dari YouTube! Incar Kreator

Belum lama ini Google selau orang tua perusahaan dari YouTube memberikan sebuah informasi penting untuk pengguna YouTube, di mana bagi anda yang mungkin menerima sejumlah email yang masuk dan mengarahkan anda ke sebuah link atau berkas yang perlu diunduh, maka sebisa mungkin jangan melakukannya.

Pengguna YouTube atau mereka seorang kreator yang sering mengunggah dan membagikan video mereka di YouTube sekarang ini harus lebih berhati-hati. YouTube telah memberikan sebuah pernyataan yang mengatasnamakan mereka sebagai pengiriman email, padahal mereka sama sekali tidak memberikan email apa pun ke pengguna YouTube.

Lantas apa isi dari penipuan yang mengatas namakan YouTube? Sebagian besar pengguna YouTube yang memberikan laporan memang menuliskan ciri-ciri yang sama, di mana salah satu yaitu seorang pengirim yang bertuliskan nama no-reply@youtube.com. Isinya menulikan bahwa nanti anda akan mendapatkan sebuah informasi, yang mengarahkan anda ke sebuah link atau berkas yang perlu diunduh.

Namun, ternyata link yang diarahkan merupakan berkas yang sangat berbahaya ketika diunduh, menurut dugaan isinya adalah virus-virus berbahaya yang bisa melakukan peretasan atau mata-mata di PC anda, salah satunya ialah virus berjenis Malware.

Beruntungnya laporan ini langsung ditindak tegas oleh YouTube, melalui laman resmi Twitter mereka mengatakan sebuah peringatan bahwa pengirim email tersebut bukanlah resmi dari YouTube.

https://twitter.com/TeamYouTube/status/1643377999859818496?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1643377999859818496%7Ctwgr%5E184087dd0dedce549fd9b459f3ab826266f7aa96%7Ctwcon%5Es1_&ref_url=https%3A%2F%2Fwinpoin.com%2Fyoutube-ingatkan-pengguna-untuk-tidak-tertipu-email-scam%2F

“Kami mendapatkan laporan terkait adanya tindakan Phishing yang didapatkan oleh pengguna dengan atas nama YouTube, hati-hati dan jangan mengunduh berkas apa pun yang ada di email tersebut yang. Tim kami sedang melakukan investigasi mendalam dan mencoba untuk memberikan solusi atas masalah kemanan ini dari tindakan Phishing.” Tulis YouTube melalui akun Twitter resmi perusahaan.

Menurut informasi yang kami dapatkan, laporan ini memang lebih banyak berasal dari mereka seorang kreator konten yang memiliki kanal YouTube mereka di platform tersebut. Karena sejauh ini, yang memberikan laporan lebih banyak dari mereka yang memiliki kanal.

Dugaan kami, penipuan ini memang lebih banyak atau memang ditargetkan untuk mereka seorag kreator konten yang memiliki banyak Subscriber. Sehingga mereka bisa dengan mudah mencuri data atau bahkan mengambil keuntungan dari hasil konten para YouTuber tadi.

Editor: Hudalil Mustakim

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments