Selasa, November 5, 2024

10 Rekomendasi HP Xiaomi di Bawah 5 Juta Terbaik (Terbaru 2024)

Saat ini, Xiaomi bukanlah sebuah nama yang asing didengar. Merk dagang dari perusahaan elektronik ini tidak hanya memasarkan produk berupa smartphone, melainkan juga produk eletronik lainnya seperti TV, smartwatch, air purifier, WiFi, powerbank, dan masih banyak lagi.

Xiaomi hadir tidak hanya menawarkan spesifikasi yang mumpuni, namun juga dengan harga yang ternjangkau. Khususnya, produk smartphone.

Produk-produk smartphone Xiaomi sangat kompetitif di pasaran dan menarik perhatian banyak konsumen. Pada bahasan kali ini terdapat beberapa HP Xiaomi di bawah 5 juta yang dapat menjadi referensi Anda.

1. Xiaomi Redmi Note 9

Xiaomi Redmi Note 9

  • Layar: IPS LCD 6,53 inci
  • Resolusi: 1080 x 2340 piksel
  • Chipset: MediaTek Helio G85 (12nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A75 & 6×1.8 GHz Cortex-A55)
  • GPU: Mali-G52 MC2
  • Varian Warna: Forest Green, Midnight Grey, Polar White
  • Memori Internal: 64GB 3GB RAM, 64GB 4GB RAM, 128GB 4GB RAM
  • Memori Eksternal: microSDXC (dedicated slot)
  • Kamera Belakang: 48 MP, 8 MP, 2 MP, 2 MP
  • Kamera Depan: 13 MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Po 5020 mAh

Rekomendasi HP Xiaomi di bawah 5 juta pertama dibuka oleh Xiaomi Redmi Note 9. Dirilis pada bulan Mei 2020, ponsel ini membawa desain yang fresh dan kokoh yang dilengkapi layar lebar IPS LCD 6,53 inci yang telah beresolusi Full HD Plus.

Dengan kapasitas baterai sebesar 5020 mAh, Xiaomi Redmi Note 9 menjadi salah satu HP yang memiliki daya tahan terlama dibandingkan dengan tipe lainnya.

Selain itu, ponsel ini dibekali kamera belakang yang terdiri dari 48 MP kamera utama, 8 MP kamera ultra wide, 2 MP kamera makro, dan 2 MP sensor depth.

Sementara itu, untuk kamera depannya Xiaomi Redmi Note 9 menyematkan resolusi sebesar 13 MP. Walaupun dapat menghasikan gambar yang cukup bagus, fitur kaera yang ditawarkan oleh ponsel ini seharusnya dapat lebih baik dan mendukung perekaman 4K.

2. Xiaomi Redmi Note 9 Pro

Rekomendasi HP Xiaomi di Bawah 5 Juta

  • Layar: IPS LCD 6,67 inci
  • Resolusi: 1080 x 2400 piksel
  • Chipset: Qualcomm SM7125 Snapdragon 720G (8 nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.3 GHz Kryo 465 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 465 Silver)
  • GPU: Adreno 618
  • Varian Warna: Tropical Green, Glacier White, Interstellar Gray
  • Memori Internal: 64GB 6GB RAM, 128GB 6GB RAM
  • Memori Eksternal: microSDXC (dedicated slot)
  • Kamera Belakang: 64 MP, 8 MP, 5 MP, 2 MP
  • Kamera Depan: 16 MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Po 5020 mAh

Tipe kali ini sepertinya mengambil fokus pada daya tahan ponsel yang lebih lama. Hal tersebut dapat dilihat dari kapasitas baterai jumbo yang ditawarkannya sebesar 5020 mAh. Baterai Xiaomi Redmi Note 9 Pro ini tidak hanya awet, tapi juga didukung pengisian cepat 30 W.

Xiaomi Redmi Note 9 Pro dirilis pada bulan Mei 2020 lalu. Sebagai keluaran terbaru, HP ini telah dibekali kamera utama beresolusi tinggi sebesar 64MP pada bagian belakang, Sementara itu untuk kamera selfie-nya, Xiaomi Redmi Note 9 Pro menyematkan resolusi sebesar 16 MP yang juga mampu menghasilkan gambar dengan kualitas yang bagus.

3. Xiaomi Redmi Note 8 Pro

Xiaomi Redmi Note 8 Pro

  • Layar: IPS LCD 6,53 inci
  • Resolusi: 1080 x 2340 piksel
  • Chipset: Mediatek Helio G90T (12nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.05 GHz Cortex-A76 & 6×2.0 GHz Cortex-A55)
  • GPU: Mali-G76 MC4
  • Varian Warna: Black, Red, Blue, White, Deep Sea Blue, Midnight Blue, Electric Blue, Twilight Orange
  • Memori Internal: 64GB 6GB RAM, 128GB 6GB RAM
  • Memori Eksternal: microSDXC (uses shared SIM slot)
  • Kamera Belakang: 64 MP, 8 MP, 2 MP, 2 MP
  • Kamera Depan: 20 MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Po 4500 mAh

Tawaran HP Xiaomi di bawah 5 juta lainnya diperoleh dari Xiaomi Redmi Note 8 Pro. Dirilis pada September 2019, ponsel ini menerapkan MediaTek Helio G90T sebagai chipset-nya.

Tidak hanya efisien, kinerja Xiaomi Redmi Note 8 Pro juga semakin diperkuat dengan dukungan RAM sebesar 6GB dan baterainya yang berkapasitas 4500 mAh.

Hal yang tak luput dari Xiaomi Redmi Note 8 Pro adalah suguhan kamera belakang beresolusi tinggi yang terdiri dari 64 MP kamera utama, 8 MP kamera ultra wide, 2 MP kamera makro, dan 2 MP sensor depth. Tak hanya itu, ponsel ini juga memungkinkan pegambilan gambar selfie yang bagus dengan kamera depannya yang beresolusi 20 MP.

4. Xiaomi Mi 9 Lite

HP Xiaomi di Bawah 5 Juta Terbaik

  • Layar: Super AMOLED 6,39 inci
  • Resolusi: 1080 x 2340 piksel
  • Chipset: Qualcomm SDM710 Snapdragon 710 (10 nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.2 GHz Kryo 360 Gold & 6×1.7 GHz Kryo 360 Silver)
  • GPU: Adreno 616
  • Varian Warna: Pearl White, Aurora Blue, Onyx Grey
  • Memori Internal: 64GB 6GB RAM, 128GB 6GB RAM
  • Memori Eksternal: microSDXC (uses shared SIM slot)
  • Kamera Belakang: 48 MP, 8 MP, 2 MP
  • Kamera Depan: 32 MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Po 4030 mAh
Memiliki kamera depan yang beresolusi tinggi sebesar 32 MP menjadi salah satu andalan Xiaomi Mi 9 Lite untuk menarik perhatian konsumen. Tak hanya itu, rangkaian kamera belakangnya juga mendukung keunggulan ponsel ini.
Menerapkan teknologi triple camera yang terdiri dari 48 MP kamera utama, 8 MP kamera ultra wide, dan 2 MP kamera makro, XIaomi Mi 9 Lite memungkinkan pengambilan gambar dan video yang bagus pada siang dan malam hari.
Selain itu pada detail spesifikainya, Anda dapat melihat bahwa HP ini telah dlengkapi layar Super AMOLED yang lebar dengan ukuran diagonal 6,39 inci. Dengan layar yang telah beresolusi Full HD Plus, ponsel ini juga telah memperoleh perlindungan dari Gorilla Glass 5.

5. Xiaomi Redmi K20

Xiaomi Redmi K20

  • Layar: Super AMOLED 6,39 inci
  • Resolusi: 1080 x 2340 piksel
  • Chipset: Qualcomm SDM730 Snapdragon 730 (8 nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.2 GHz Kryo 470 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 470 Silver)
  • GPU: Adreno 618
  • Varian Warna: Carbon black, Red flame, Glacier blue, Pearl White
  • Memori Internal: 64GB 6GB RAM, 128GB 6GB RAM, 256GB 8GB RAM
  • Memori Eksternal: Tidak ada slot
  • Kamera Belakang: 48 MP, 8 MP, 13 MP
  • Kamera Depan: Motorized pop-up 20 MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Po 4000 mAh

Xiaomi Redmi K20 dirilis pada Juni 2019. Ponsel ini merupakan kembaran dari tipe Xiaomi Mi 9T yang sama-sama memiliki spesifikasi yang mirip luar dan dalam.

Dengan dukungan chipset Snapdragon 730 dan kapasitas RAM sebesar 6GB menjadikannya memiliki kinerja luar biasa dengan respon yang cepat dengan pemakaian baterai yang  hemat.

Berbicara tentang Xiaomi Redmi K20 juga tidak uput dari kamera depan. Pemanfaatan teknologi pop-up menjadikannya unik, ditambah lagi dengan penyematan resolusi yang cukup tinggi untuk selfie, yakni sebesar 20 MP.

Sementara itu, untuk kamera belakangnya, Xiaomi Redmi K20 menerapkan teknologi triple camera yang terdiri dari 48 MP kamera utama, 8 MP kamera telefoto, dan 13 MP kamera ultra wide.

6. Xiaomi Mi 9T

HP Xiaomi di Bawah 5 Juta Berkualitas

  • Layar: AMOLED 6,39 inci
  • Resolusi: 1080 x 2340 piksel
  • Chipset: Qualcomm SDM730 Snapdragon 730 (8 nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.2 GHz Kryo 470 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 470 Silver)
  • GPU: Adreno 618
  • Varian Warna: Carbon black, Red flame, Glacier blue
  • Memori Internal: 64GB 6GB RAM, 128GB 6GB RAM
  • Memori Eksternal: Tidak ada slot
  • Kamera Belakang: 48 MP, 8 MP, 13 MP
  • Kamera Depan: Motorized pop-up 20 MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Po 4000 mAh

Unggul dari segi layar, Xiaomi Mi 9T telah dilengkapi layar lebar AMOLED 6,39 inci dengan resolusi Full HD Plus. HP Xiaomi di bawah 5 juta ini memanfaatkan teknologi pop-up untuk kamera depannya yang beresolusi tinggi sebesar 20 MP.

Sementara pada bagian belakangnya, Xiaomi Mi 9T menawarkan teknologi triple camera yang terdiri dari 48 MP kamera utama, 8 MP kamera telefoto, 13 MP kamera ultra wide.

Selain layar dan kamera selfie-nya, HP ini memiliki spesifikasi yang mumpuni dalam daya tahan baterai. Xiaomi Mi 9T dibekali baterai berkapasitas 4000 mAh yang telah mendukung fast charging 18W. Hal tersebut cukup mengimbangi kinerja dari chipset kelas menengah dari Snapdragon 730 dalam mengatasi tugas sehari-hari, hingga multitasking dan gaming.

7. Xiaomi Redmi K20 Pro

Xiaomi Redmi K20 Pro

  • Layar: Super AMOLED 6,39 inci
  • Resolusi: 1080 x 2340 piksel
  • Chipset: Qualcomm SM8150 Snapdragon 855 (7 nm)
  • CPU: Octa-core (1×2.84 GHz Kryo 485 & 3×2.42 GHz Kryo 485 & 4×1.78 GHz Kryo 485)
  • GPU: Adreno 640
  • Varian Warna: Carbon black, Flame red, Glacier blue, Summer Honey, Pearl White
  • Memori Internal: 64GB 6GB RAM, 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM
  • Memori Eksternal: Tidak ada slot
  • Kamera Belakang: 48 MP, 8 MP, 13 MP
  • Kamera Depan: Motorized pop-up 20 MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Po 4000 mAh

Dilengkapi layar Super AMOLED 6,39 inci dengan perlindungan dari Gorilla Glass 5, Xiaomi Redmi K20 Pro menawarkan desain yang atraktif. Memanfaatkan teknologi motorized pou-up untuk kamera depannya secara tidak langsung mendukung tampilan ponsel ini yang bebas notch.

Dengan resolusi kamera yang cukup tinggi, Xiaomi Redmi K20 Pro menawarkan triple camera di bagian belakang yang terdiri dari 48 MP kamera utama, 8 MP kamera telfoto, dan 13 MP kamera ultra wide.

Selain itu, ponsel ini dibekali chipset yang kuat, yakni Qulacomm Snapdragon 855 yang didukung dengan daya tahan luar biasa dari baterai berkapasitas 4000 mAh. Kegiatan multitasking dan gaming tentunya tidak menjadi masalah dengan kinerja yang ditawarkan oleh Xiaomi Redm K20 Pro.

8. Xiaomi Pocophone F1

Xiaomi Pocophone F1

  • Layar: IPS LCD 6,18 inci
  • Resolusi: 1080 x 2246 piksel
  • Chipset: Qualcomm SDM845 Snapdragon 845 (10 nm)
  • CPU: Octa-core (4×2.8 GHz Kryo 385 Gold & 4×1.8 GHz Kryo 385 Silver)
  • GPU: Adreno 630
  • Varian Warna: Graphite Black, Steel Blue, Rosso Red, Armored Edition with Kevlar
  • Memori Internal: 64GB 6GB RAM, 128GB 6GB RAM, 256GB 8GB RAM
  • Memori Eksternal: microSDXC (uses shared SIM slot)
  • Kamera Belakang: 12 MP, 5 MP
  • Kamera Depan: 20 MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Po 4000 mAh

Dirilis pada Agustus 2018 tidak menjadikan HP Xiaomi ini kalah saing dengan keluaran terbaru. Hal ini dibuktikan dari spesifikasi yang ditawarkan, khususnya pada penggunaan chipset dari Qualcomm Snapdragon 845 yang hadir dari kelas atas.

Xiaomi Pocophone F1 mendukung kinerja super yang dapat diperoleh dengan penawaran termurah pada kelasnya. Didukung dengan kapasitas baterai 4000 mAh, ponsel ini mendukung pengisian cepat 18 W dan Quick Charge 3.0 yang sudah menerapkan port USB Type-C.

Xiaomi Pocophone F1 disebut-sebut sebagai ponsel serbaguna yang memiliki keunggulan dari hampir keseluruhan aspek. Mulai dari bentuknya yang kokoh dengan kontras tampilan yang luar biasa, dan kamera selfie yang beresolusi cukup tinggi. Namun, jika Anda mencari HP yang menyediakan NFC, ponsel ini bisa Anda lewatkan.

9. Xiaomi Mi 8 SE

HP Xiaomi di Bawah 5 Juta dengan Spek Tinggi

  • Layar: Super AMOLED 5,88 inci
  • Resolusi: 1080 x 2244 piksel
  • Chipset: Qualcomm SDM710 Snapdragon 710 (10 nm)
  • CPU: Octa-core (2×2.2 GHz 360 Gold & 6×1.7 GHz Kryo 360 Silver)
  • GPU: Adreno 616
  • Varian Warna: Gray, Blue, Red, Gold
  • Memori Internal: 64GB 4GB RAM, 64GB 6GB RAM, 128GB 6GB RAM
  • Memori Eksternal: Tidak ada slot
  • Kamera Belakang: 12 MP, 5 MP
  • Kamera Depan: 20 MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Po 3120 mAh

Membawa dukungan kamera selfie yang beresolusi tinggi, Xiaomi Mi 8 SE termasuk dalam deretan HP Xiaomi di bawah 5 juta saat ini. Ponsel ini dilengkapi single camera di bagian depan beresolusi 20 MP dan dual camera di bagian belakangnya yang terdiri dari 12 MP kamera utama dan 5 MP sensor depth.

Tak hanya itu, layar Super AMOLED-nya yang luar biasa itu telah medapatkan dukungan HDR. Kinerjanya pun menjadi lebih efisien dengan pemanfaatan chipset kelas menengah dari Qualcomm Snapdragon 710 dan grafis Adreno 616.

Kinerja yang lebih baik biasanya akan sebanding dengan pemilihan kapasaitas RAM yang lebih besar. Xiaomi Mi 8 SE menawarkan kapasitas RAM mulai dari 4GB hingga 6GB.

10. Xiaomi Mi Mix 2

Xiaomi Mi Mix 2

  • Layar: IPS LCD 5,99 inci
  • Resolusi: 1080 x 2160 piksel
  • Chipset: Qualcomm MSM8998 Snapdragon 835 (10 nm)
  • CPU: Octa-core (4×2.45 GHz Kryo & 4×1.9 GHz Kryo)
  • GPU: Adreno 540
  • Varian Warna: Black, White
  • Memori Internal: 64GB 6GB RAM, 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM, 256GB 6GB RAM
  • Memori Eksternal: Tidak ada slot
  • Kamera Belakang: 12 MP
  • Kamera Depan: 5 MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Ion 3400 mAh

Mengisi jajaran HP Xiaomi di bawah 5 juta, Xiaomi Mi Mix 2 menawarkan tampilan tanpa bezel yang sangat menarik. Apalagi jika layar dalam keadaan mati, HP ini akan memperlihatkan kesan premiumnya.

Tampilan indah tanpa bingkai dari Xiaomi Mi Mix 2 bukan tanpa pengorbanan. Ponsel ini harus membuat kamera depannya mengalah dengan peletakan yang diposisikan di bagian bawah ponsel. Pengambilan gambar selfie pun terpaksa dilakukan dengan membalikkan posisi HP.

Dirilis pada September 2017 tidak membuat HP ini kalah dari tipe lainnya. Apalagi jika Anda fokus pada kinerjanya, Xiaomi Mi Mix 2 memiliki kinerja grafik yang mulus dan cepat serta pemakaian baterai yang lebih hemat dengan dukungan chipset Snapdragon 835, RAM 6GB, dan baterai berkapasitas 3400 mAh.

F. Nugrahani
F. Nugrahani
Alumni Ilmu Komunikasi dari Universitas Diponegoro yang cukup antusias dalam menulis artikel seputar dunia fashion dan gaya hidup terkini. Saat ini bekerja menjadi editor tetap di sebuah media berita online. Namun untuk mengisi waktu luang, biasanya saya lebih suka membaca buku, nonton film atau sekedar olahraga kecil seperti jogging.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments