Huawei akan kembali merilis seri ponsel Flagship mereka, yang mana kali ini akan datang dengan XT Ultimate sebagai Tri-Fold Phone pertama mereka yang akan dirilis di Cina.
Akan tetapi, perilisannya sendiri tidak serta merata akan dirilis secara merata untuk semua konsumen yang mau membelinya, melainkan hanya untuk pengguna terbatas saja.
Berdasarkan laporan yang kami terima, Huawei sendiri hanya akan menjual XT Ultimate untuk pertama kalinya bagi mereka yang telah membayar awal atau deposit.
Laporan lainnya dari Reuters juga mengatakan bahwa Huawei hanya akan merilis XT Ultimate di beberapa kota besar di Cina, hingga saat ini Huawei juga belum juga merilisnya di toko resmi.
Bagaimana dengan antusiasme? Jangan ditanya, kepopuleran XT Ultimate sendiri sudah sangat dinantikan di Cina, bahkan perusahaan mengatakan bahwa mereka mendapatkan hingga 6,5 Juta registrasi pembelian.
Tentu ini merupakan peningkatan karena sebelumnya beberapa bukan kemarin Huawei juga telah mendapatkan keuntungan dengan 3.9 Juta penjualan Foldable di Q2 2024 kemarin.
“Registrations for the Mate XT reached an impressive 6.5 million, surpassing the 3.9 million total foldable phone shipments globally during Q2 2024. However, those are non-commitment registrations, and no money has changed hands, so only a fraction of them will actually complete the payment.
Though Huawei has not disclosed any figures, analyst Ming-Chi Kuo predicted the total production will reach 1 million units, which is twice the initially planned 500,000. However, since this is the first product of its kind, there’s always the risk of production issues that could prevent Huawei from reaching even those numbers.” Dikutip dari GSMArena.
Mate XT Ultimate sendiri akan menjadi salah satu seri ponsel pertama di dunia yang akan menggunakan konsep Tri-Fold, di mana perusahaan lainnya yang dikatakan akan menyusul ialah Xiaomi.
Huawei sendiri sebelumnya sempat terciduk dengan penampakan XT Ultimate yang dibawa oleh CEO resmi mereka, akhirnya setelah menunggu tak sampai sebulan bocoran lainnya muncul.
XT Ultimate diketahui akan dibanderol mulai dari $2,800 USD dengan 256GB penyimpanan internal. Harga yang cukup mahal dikelas Flagship.
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: