Belum lama ini, Microsoft telah memberikan pembaruan mereka untuk pengguna Insider Dev dengan mengubah Build OS menjadi 25211. Hari ini, Microsoft juga kembali memberikan pembaruan untuk mereka yang Insider Beta, Minggu (02/10).
Microsoft akhirnya telah merilis pembaruan terbaru untuk pengguna Windows 11 2022 di Insider Beta. Tentu akan mengubah Build OS yang mereka gunakan, di mana akan mengubah Insider Beta menjadi Build 22621.730 dan 22623.730 ke Update KB5017385.
Namun hal yang perlu kita pastikan ialah Microsoft kemungkinan besar telah mengubah Build ini menjadi 22623. Alasannya karena pada bulan November nanti Microsoft akan merilis Windows 11 2022 Moment Update.
Jika dilihat, perbedaan dari Build 22622 dan 22623 sendiri memang tidak ada perbedaan di mana fitur mereka sama-sama diaktifkan secara Default. Pengguna juga tidak perlu mencari cara untuk menggunakan ViveTool dan mengaktifkan fitur yang belum diaktifkan.
Lantas, fitur apa saja yang ada di Build 22623.730 ini? Sebagian besar fitur yang diberikan untuk pengguna Insider Beta merupakan fitur yang sebelumnya telah dirilis di Build OS Insider 22653. Salah satunya ialah fitur Tablet-Optimized Taskbar.
Tablet-Optimized Taskbar sebelumnya juga telah dihapus di Build 22610, karena alasan peningkatan fitur yang memungkinkan fitur Taskbar dalam mode tablet menjadi lebih fleksibel. Kemudian fitur yang diberikan selanjutnya ialah fitur System Tray Update, yang memungkinkan pengguna tidak dapat memodifikasi tata letak Icon di System Tray.
Fitur ini tentu sangat disayangkan karena tidak memiliki kendali penuh untuk mengubah tata letaknya, mengenai hal ini ada banyak sekali pengguna Windows yang memberikan tanggapan negatif pada Microsoft.
“Pembaruan ini memperkenalkan System Tray yang akan dirasakan oleh semua pengguna perangkat dengan sistem operasi Windows 11 2022. Dengan perubahan ini maka pengguna bisa lebih fokus untuk pengalaman yang lebih baik. Anda juga akan merasakan bahwa fitur ini tidak mendukung Drag & Drop untuk mengubah tata letak System Tray,” tulis Microsoft.
Selain memberikan fitur seperti di atas, peningkatan lainnya juga tidak lepas dari pembaruan ini. Salah satunya ialah memperbaiki tampilan Search di Taskbar yang tidak terletak di posisi yang semestinya, hingga memperbaiki Start Menu yang mengalami Crash untuk beberapa pengguna.
Bagaimana menurut Anda? Totalnya ada lebih dari 15 perbaikan yang diberikan oleh Microsoft melalui Build OS 22623.730 Insider Beta. Jika Anda salah satu penggunanya, maka pembaruan ini mungkin saja akan menjadi pilihan yang baik untuk meningkatkan performa PC.
Editor: Hudalil Mustakim
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: