NESABAMEDIA.COM – Instagram terlihat sedang melakukan pengembangan dari fitur terbaru mereka yang akan dirilis ke depannya, alih-alih menghadirkan fitur terbaru dengan inovasi. Instagram malah terlihat seperti menyalin fitur yang telah ada di platform lain seperti Facebook dan Twitter, Minggu (11/09).
Instagram terlihat melakukan uji coba melalui fitur terbaru mereka yang disebut sebagai ‘Repost’, fitur ini secara sederhana memungkinkan penggunanya untuk mengunggah konten yang sama dari konten pengguna lain ke dalam Feed mereka. Namun, dengan tetap memberikan kredit dari pengunggah aslinya.
Mudahnya fitur ‘Repost’ di Instagram ini mirip seperti fitur ‘Retweet’ di Twitter, dan ‘Bagikan’ d Facebook. Tindakan yang dilakukan Instagram ini tentu mengundang banyak opini dari penggunanya, bahkan ada banyak yang merasa bahwa fitur tersebut tidak begitu menarik dan hanya menambah fitur yang tidak penting di platform Instagram.
Hadirnya fitur ini pertama kali diunggah oleh pengguna Twitter, Matt Navarra yang mana selaku seorang Konsultan Media Sosial. Navarra membagikan tangkapan layar yang menampilkan bahwa Instagram sedang melakukan beberapa uji coba dari fitur terbaru mereka yang akan dirilis beberapa minggu ke depan.
https://twitter.com/MattNavarra/status/1568170143825657856?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1568170143825657856%7Ctwgr%5E34ec686ca000d6224c990166cba8040be880114b%7Ctwcon%5Es1_&ref_url=https%3A%2F%2Fwww.theverge.com%2F2022%2F9%2F9%2F23344560%2Finstagram-reposting-share-retweet-feature
Fitur ‘Repost’ sebelumnya memang telah ada di platform Instagram, namun fiturnya hanya sebatas untuk membagikan konten ke sesama pengguna baik itu kerabat maupun teman dekat. Juga diperluas dengan kemampuan untuk dapat membagikan konten ke fitur Snapgram atau Story.
Sekarang, dalam versi terbarunya fitur ini diperluas kembali agar dapat membagikan konten yang langsung dimasukkan ke dalam Feed pengguna. Tetapi, fiturnya mirip seperti fitur ‘Retweet’ di Twitter yang tetap menampilkan akun asli dari pengunggah konten.
Melalui juru bicara Instagram, Seine Kim menjelaskan bahwa fitur ini sengaja dikembangkan oleh perusahaan agar pengguna bisa menjelajahi fitur dan membagikan konten yang mereka inginkan, serta membantu pengguna untuk menjangkau lebih banyak orang.
“Kami mengeksplor kemampuan dari fitur berbagi di Feed, yang mana hampir sama ketika membagikan konten di Story dan pengguna Instagram lainnya melalui DM. Orang bisa berbagi konten tanpa perlu menghapus kredit dari pengunggah aslinya,” kata Kim.
Untuk saat ini, hanya beberapa pengguna saja yang akan mendapatkan fitur ‘Repost’ karena memang menjadi fitur uji coba, fitur ini untuk sementara tidak disediakan dalam ranah publik.
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: