• Our Partners:

Intel Klaim Mac Tidak Berkutik Lawan Windows Dalam Hal Gaming

NESABAMEDIA.COMApple secara resmi telah memutuskan untuk bercerai dari Intel dan beralih ke Apple Silicon buatan mereka sendiri sejak November tahun lalu, ketika mereka meluncurkan perangkat komputer pertama yang ditenagai oleh chip M1. Dalam jangka panjang, Apple juga berkomitmen untuk lebih banyak memproduksi perangkat komputer menggunakan chip custom ARM. 

Sementara itu, Intel yang mengalami dampak cukup signifikan atas strategi yang dilakukan Apple itu, mengambil pendekatan baru. Mereka mencoba memberitahu dunia, seberapa kerennya perangkat PC yang berbasis Windows 10. Tidak hanya karena itu adalah sistem operasi buatan Microsoft, namun tentu saja karena perangkat Windows 10 menggunakan chip buatan Intel. 

Dalam sebuah event bernama Computex yang baru saja digelar, Intel secara langsung mengatakan bahwa perangkat Windows mampu memberikan pengalaman bermain gaming lebih baik 100 persen dari perangkat berbasis Mac. Mereka juga menjelaskan bahwa lebih dari 50 persen game populer tidak bisa dijalankan di perangkat Mac. 

Intel pun memamerkan sebuah benchmark di situs mereka untuk menunjukkan seberapa lebih baik perangkat Windows 10 saat ini jika dibandingkan perangkat Mac, dalam penggunaan untuk bermain game. 

“Prosesor Intel Generasi ke-11 Core i7-1195G7 merupakan chip terbaik di dunia untuk perangkat laptop yang tipis dan ringan. Ini didasarkan pada perangkat berbasis Windows 10 yang tipis dan ringan, termasuk pada fitur-fitur yang unik dan pengujian kinerja yang dilakukan serta Representative Usage Guides di 5 penggunaan utama yakni, produktivitas, kreasi, kolaborasi, permainan dan hiburan, termasuk dibandingkan dengan AMD Ryzen 7 5800U,” kata Intel. 

“Dan Intel Generasi ke-11 Core i9-11980HK adalah prosesor laptop gaming terbaik dunia. Ini diukur berdasarkan FPS di sistem yang telah dikonfigurasi setara Core i9-11980HK, Core i9-10980HK atau Ryzen 9 5900HX. Beberapa produk mungkin akan memberikan hasil berbeda. Dan dalam hal ini, Core i9-11980HK meraih skor yang lebih tinggi pada 29 judul game yang telah diujicobakan.” tambah Intel. 

Atas klaim Intel ini, Apple sepertinya tidak terlalu peduli, khususnya karena perangkat Mac memang tidak ditujukan untuk kebutuhan gaming. Dan kini karena Apple Silicon telah menunjukkan taringnya, Apple pun secara penuh berkomitmen untuk terus mengembangkan chip buatan mereka ke sebanyak mungkin perangkat baru. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments