Samsung dikabarkan telah memberikan pengumuman bahwa mereka akan merilis dukungan ponsel untuk kelas Mid-Range mereka beberapa bulan ke depan. Melalui Samsung Galaxy A14 5G yang akan dibekali dengan peningkatan spesifikasi, Kamis (05/01).
Samsung dirumorkan memang akan segera merilis dukungan ponsel terbaru mereka melalui Samsung Galaxy S23, yang mana akan menghadirkan tiga varian ponsel. ponsel ini akan termasuk ke dalam kelas Flagship, namun Samsung juga memiliki rencana lain melalui perilisan mereka untuk kelas Mid-Range.
Kabarnya, Samsung akan merilis ponsel terbaru mereka melalui Samsung Galaxy A14 5G, yang mana akan dirilis dalam beberapa bulan kemudian. Seri ponsel yang satu ini dikabarkan akan memiliki banyak kemiripan desain dan fitur dari seri sebelumnya, Samsung Galaxy A13 5G.
Namun bedanya dengan srei Galaxy A14 5G ini ialah dukungan dari spesifikasi layar yang diberikan oleh Samsung, di mana versi ini akan diberikan dukungan FHD+ yang mana tentunya akan memberikan dukungan kejernihan dan spesifikasi yang lebih tajam.
Menurut bocoran yang kami dapatkan, Galaxy A14 5G ini akan dibekali dengan ukuran layar hingga mencapai 6,6 inci IPS LCD dengan FHD+. Sedangkan untuk Refresh Rate yang ditawarkan, ponsel ini akan dibekali dengan kemampuan hingga 90Hz.
Prosesor yang digunakan juga masih sama seperti Galaxy A13 5G, di mana sama-sama menggunakan prosesor buatan MediaTek yaitu Dimensity 700. Sedangkan untuk dukungan penyimpanannya, Galaxy A14 5G akan dibekali dengan kapasitas penyimpanan hingga 64GB saja dan dukungan 4GB RAM.
Untuk mereka yang mungkin ingin tambahan penyimpanan, ponsel ini juga dibekali dengan dukungan slot microSD, sehingga nantinya pengguna bisa menambahkan lebih banyak penyimpanan di ponsel.
Kamera utama yang akan dihadirkan ialah mencapai 50MP, bersamaan dengan 2MP Macro Cam/Depth Sensor. Kapasitas baterainya dibuat lebih besar, di mana mampu menyimpan daya baterai hingga 5.000 mAh, untuk kecepatan pengisian dayanya ponsel ini dibekali dengan kemampuan yang standar yaitu mencapai 15W saja.
Samsung Galaxy A14 5G akan menjalankan Android 13 dan One UI 5 yang mana akan hadir dengan varian warna Black, Light Green, Dark Red dan Silver. Diperkirakan akan dibanderol mulai dari $200 USD.
Editor: Hudalil Mustakim
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: