• Our Partners:

Kunci Registri Untuk Memeriksa Apakah PC Bisa Menjalankan Windows 11 22H2

NESABAMEDIA.COMBulan lalu, Microsoft mengkonfirmasi apa yang telah banyak orang duga sebelumnya, yakni Windows 11 Build 22621 menjadi kandidat RTM untuk pembaruan fitur Windows 11 22H2, yang akan dirilis pada akhir tahun ini.

Menurut Microsoft, persyaratan sistem tidak akan berubah untuk versi baru ini, meskipun ada sedikit kemungkinan SSD menjadi komponen wajib di masa mendatang karena Microsoft mendorong OEM untuk mengadopsi opsi penyimpanan yang lebih cepat untuk sistem operasi Windows 11.

Meskipun Microsoft belum memperbarui alat resmi untuk memeriksa kompatibilitas Windows 11, seperti aplikasi PC Health Check, anda masih bisa menggunakan trik pengaturan registri Windows, untuk mengetahui apakah perangkat komputer anda telah siap untuk menggunakan Windows 11 22H2 atau tidak. 

Kunci registri ini terletak di HKEY_LOCAL_MACHINE\Software dengan subtree “TargetVersionUpgradeExperienceIndicators”, yang akan mengungkapkan detail informasi apakah perangkat PC anda telah siap untuk dipasang sistem operasi Windows 11 versi 22H2, atau apakah ada sesuatu yang menghalangi kompatibilitasnya, serta kemampuan untuk meningkatkan ke Sun Valley 2. 

Alamat lengkap untuk subkey registri ini adalah : 

HKLM\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\AppCompatFlags\TargetVersionUpgradeExperienceIndicators\NI22H2 

Di dalam folder tersebut, nilai UpEx dan UpExU harus disetel ke warna Hijau jika perangkat siap untuk Windows 11 22H2. Di samping itu, nilai RedReason harus dalam posisi “None”.

Pada spektrum yang berlawanan, untuk sistem yang tidak kompatibel nilai tersebut harus Merah dan bukan Hijau, dan RedReason harus mencantumkan alasan yang membuatnya tidak kompatibel, seperti TPM 2.0 atau Secure Boot yang hilang.

Berikut ini adalah contoh perangkat yang tidak kompatibel dengan persyaratan perangkat keras CPU dan modul TPM yang tidak didukung, yang diposting oleh pengguna Twitter dengan akun Panu Saukko. Tangkapan layar ini diambil pada sistem Windows 10 versi 20H2, sehingga terlihat indikator pengalaman peningkatan versi Windows 21H1, 21H2, CO21H2 dan NI22H2 ada. 

Pengecekan Dukungan Windows 11 22H2 Melalui Kunci Registri
Pengecekan Dukungan Windows 11 22H2 Melalui Kunci Registri

Detail lebih lanjut mengenai masalah kompatibilitas dan inkompatibilitas spesifikasi perangkat, tersedia pada folder CompatMarkers/NI22H2 yang berada di atasnya. 

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments