Selasa, November 5, 2024

Xiaomi Poco F5 Pro 5G – Harga dan Spesifikasi (November 2024)

Harga Xiaomi Poco F5 Pro Terbaru

Spesifikasi Xiaomi Poco F5 Pro
Tanggal Rilis9 Mei 2023
Versi OSAndroid 13
User InterfaceMIUI 14 for POCO
Teknologi JaringanGSM, LTE, HSPA dan 5G
Jenis SIMDual-SIM
Varian WarnaHitam dan Putih
Body
Dimensi162.8 x 75.4 x 8.6 mm
Berat204 gram
Display
Ukuran6.67 inci
Tipe LayarAMOLED (120Hz)
Resolusi1440 x 3200 dengan rasio 20:9
Proteksi LayarCorning Gorilla Glass 5
Hardware
ChipsetSnapdragon 8+ Gen 1
CPUOcta-core (1×3.0 GHz Cortex-X2 & 3×2.5 GHz Cortex-A710 & 4×1.80 GHz Cortex-A510)
GPUAdreno 730
RAM8GB, 12GB
Memory
Internal256GB, 512GB
Slot Kartu
Kamera Utama
Jumlah Kamera3 Kamera dengan konfigurasi (64 MP (wide) dengan aperture f/1.8 + 8 MP (ultrawide) dengan aperture f/2.2 + 2 MP (macro) dengan aperture f/2.4)
FiturHDR, Panorama, dan Dual-LED Flash
Video8K dalam 24fps, 4K dalam 30/60fps, 1080p dalam 30/60/120/240fps
Kamera Depan
Jumlah KameraKamera Tunggal (16 MP dengan aperture f/2.5)
FiturHDR
Video1080p dalam 30/60fps
Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band
Bluetooth5.3, A2DP, LE
Audio Jack 3.5mm
SensorSidik Jari, Akselerometer, Kedekatan Jarak, Gyro, dan Kompas
NFCYa
Radio
USBUSB Type-C 2.0
Baterai
TipeLi-Po 5160 mAh (baterai tanam)
Teknologi ChargingFast-charging 67W, 50% dalam 15 menit

Deskripsi

Xiaomi Poco F5 Pro adalah HP flagship dengan harga yang terjangkau. Hadir sebagai sub-brand Xiaomi, seri F milik Poco memang dikenal sebagai flagship killer dan Xiaomi Poco F5 Pro menjadi salah satu yang tak boleh dilewatkan. Pasalnya, HP ini membawa spesifikasi unggulan di sektor dapur pacu yang membuatnya optimal untuk penggunaan berat.

Dengan harga Xiaomi Poco F5 Pro yang mulai dari 7 jutaan, dapur pacu yang akan kamu dapatkan adalah Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1. Chipset terbaru ini berpadu dengan konfigurasi CPU dan GPU yang apik, yaitu Octa-core yang bisa dikebut hingga 3,0GHz dan Adreno 730 yang pastikan pengalaman gaming akan terasa sangat mumpuni. Tak lupa, teknologi LiquidCool Technology 2.0 yang akan bekerja saat HP menunjukkan peningkatan suhu yang signifikan juga tersedia di Xiaomi Poco F5 Pro.

Spesifikasi flagship berikutnya yang akan kamu temui ada pada sektor layar. Dengan bentang 6,67 ini, Xiaomi Poco F5 Pro sudah mengusung layar AMOLED yang dilengkapi teknologi Dolby Vision dan HDR+ untuk hasilkan kualitas warna yang tajam dan solid. Refresh rate 120Hz yang sifatnya adaptif turut dibenamkan yang mampu tampilkan animasi super mulus, baik saat melakukan scrolling maupun saat sedang main game.

Fitur-fitur fotografi di Xiaomi Poco F5 Pro juga tergolong lengkap. Di bodi belakang tertanam 3 lensa kamera dengan resolusi kamera utama 68 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera macro 2 MP. Kameranya sudah mendukung Night Mode sehingga tidak ada lagi noise saat membidik foto di malam hari. Perekaman videonya sendiri bisa mencapai resolusi 8K@24fps. Sementara di bagian depan ada kamera selfie 16 MP yang hasilnya cukup memuaskan untuk foto portrait.

Kelebihan

  • Layar AMOLED dengan teknologi lengkap
  • Baterai 5160 mAh dengan fast-charging 67W
  • Refresh rate 120Hz yang adaptif
  • Gunakan chipset terbaru nan mumpuni, Snapdragon 8+ Gen 1
  • Mendukung jaringan 5G

Kekurangan

  • Slot MicroSD absen
  • Desain monoton
  • Tumbangkan lubang jack audio
Dio Pratama
Dio Pratama
Selalu haus akan update gadget, film, musik, dan kuliner terbaru. Aktif menulis dan berbagi rekomendasi di media sosial.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments