iQOO Z9x bisa menjadi pertimbangan jika butuh HP Android 5G 2 jutaan dengan fitur dan spesifikasi lengkap yang all-rounder. Dengan begitu, kamu bisa merasakan experience menggunakan ponsel mid-range yang memuaskan.
Menjadi penerus Z7x dengan jarak rilis yang cukup berjauhan, iQOO Z9x membawa sejumlah peningkatan yang lantas menjadi kelebihan HP mid-range terjangkau ini. Contohnya, sertifikasi IP64 yang membungkus bodinya.
Adanya sertifikasi IP Rating tersebut membuat iQOO Z9x aman jika terkena percikan air. Mengoperasikan HP di tengah hujan sama sekali bukan masalah. Kamu tetap bisa menjalankan navigasi dengan lancar.
Lalu, dari segi desain, HP iQOO 2 jutaan ini juga tampil premium dengan finishing matte yang membalut bodi belakang. Feel di genggaman terasa halus tanpa menyisakan sidik jari yang menempel.
Perbedaan besar dapat kamu lihat pada desain modul kamera, di mana di iQOO Z9x kini desainnya dibuat lebih sederhana dengan bentuk kotak yang sudutnya sedikit membulat. Di dalamnya tersemat dua lensa kamera dan satu LED flash.
Beralih ke sektor layar, HP ini cocok bagi kamu yang suka menonton dan bermain game karena ukurannya tergolong luas, 6,72 inci dengan resolusi yang seimbang dengan dimensinya yaitu Full HD+ (1080 x 2408 piksel). Kecerahannya juga ditingkatkan dibanding generasi sebelumnya, kini di 1000 nits.
Sayangnya, iQOO Z9x belum mengadopsi layar AMOLED, alias masih IPS LCD. Padahal banyak kompetitor di range harga serupa sudah menggunakan panel tersebut. Lantas ini menjadi kekurangan iQOO Z9x. Beruntung, refresh rate yang digunakan sudah tinggi, di 120Hz.
Performa menjadi salah satu aspek yang paling ditonjolkan di HP 5G 2 jutaan ini. iQOO Z9x ditenagai oleh chipset mid-range besutan Qualcomm, Snapdragon 6 Gen 1 yang dibangun dengan fabrikasi 4 nanometer.
Chipset ini unggul dengan teknologi AI yang akan membantu pemrosesan gambar maupun video agar lebih baik lagi. Dipadukan bersama CPU Octa-core dengan clockspeed 2,2 GHz dan GPU Adreno 710, HP ini mampu mencapai skor AnTuTu di angka 500 ribuan.
Performa iQOO Z9x ketika diuji untuk multitasking dan gaming, lumayan impresif. Game populer seperti PUBG Mobile dan Call of Duty dapat dimainkan secara lancar pada settingan grafis HD dan frame rate High.
Urusan fotografi, konfigurasi yang disematkan tidak jauh berbeda dengan generasi sebelumnya. Di sisi belakang, lensa utama dengan PDAF beresolusi 50 MP mampu menangkap objek secara tepat, dengan dynamic range yang pas, dan penyerapan cahaya yang memadai.
Untuk videonya, iQOO Z9x mampu merekam di resolusi 4K dan 30fps. Dengan begitu, kamu bisa menghasilkan video yang jernih. Hasilnya juga minim guncangan karena HP ini juga sudah dibekali gyro-EIS sebagai penstabil video.
Meski diposisikan sebagai HP 5G murah, iQOO Z9x membawa sensor yang lumayan lengkap. Agar transaksi via e-money lebih cepat, kamu bisa mengandalkan sensor NFC yang berada di backdoor HP. Lalu, sensor gyroscope juga punya andil penting dalam menjalankan game yang membutuhkan navigasi gestur.
Fitur lainnya yang tak kalah menarik dari HP iQOO ini, baterai besar 6000 mAh yang siap memanjakan kamu dalam memainkan game secara intens, speaker yang sudah stereo lengkap dengan dukungan sertifikasi Hi-Res, dan lubang jack audio yang masih disediakan.
Dengan segala kelebihan dan kekurangan iQOO Z9x, seri ini sangat menarik untuk dipertimbangkan. Apalagi ada banyak pilihan storage yang dijual resmi di Indonesia, mulai dari 8/128GB untuk varian termurahnya.