iPhone 13 resmi menjadi penerus generasi iPhone sebelumnya yang tampil dengan desain segar pada layar. Setelah penantian yang cukup panjang, iPhone 13 membawa fitur dan spesifikasi yang lebih canggih.
Seri ini menawarkan keunggulan di sektor kamera, performa, ketahanan bodi, dan masih banyak lagi. Dengan harga iPhone 13 terbaru yang sudah mulai turun, HP ini jadi semakin menarik untuk dilirik.
Untuk pertama kalinya Apple memberi perubahan pada dimensi notch yang mereka gunakan di seri iPhone. Ukurannya kini diperkecil hingga 20% sehingga memberi tampilan layar yang lebih leluasa.
Meski cenderung minor, perubahan desain layar ini terasa fresh. Panelnya sendiri masih mengandalkan OLED berteknologi Super Retina XDR berukuran 6.1 inci yang memiliki resolusi 1170 x 2532 piksel. Sayangnya, untuk varian reguler ini tidak ada high refresh rate.
Kamera jadi salah satu kelebihan sekaligus highlight yang Apple tekankan di iPhone 13 Series. Kualitas kamera kini semakin canggih dan memukau, terutama pada lensa wide berukuran 12 MP yang dilengkapi teknologi Sensor-shift OIS.
Letak kedua lensa kamera belakang iPhone 13 diletakkan secara diagonal, menjadi pembeda yang cukup kuat dengan dua generasi iPhone sebelumnya. Tujuannya adalah agar fitur Cinematic Mode mampu bekerja optimal.
Ya, Cinematic Mode adalah fitur menarik yang Apple perkenalkan untuk pertama kalinya di iPhone 13. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menciptakan video profesional dengan detail bokeh yang rapi dan halus pada objek. Kalau kamu content creator, kehadiran Cinematic Mode akan sangat berguna nantinya untuk menciptakan footage yang ciamik.
iPhone 13 ditenagai oleh chipset A15 Bionic (5nm) yang menjanjikan kecepatan pemrosesan data hingga 50% lebih baik ketimbang seri sebelumnya.
Berpadu dengan kartu grafis 4-core, performa iPhone 13 ngebut untuk menjalankan tugas berat, meliputi multitasking dan main game di settingan paling tinggi. Berkat komposisi SoC yang oke, daya tahan baterai iPhone jadi lebih awet. Opsi penyimpanan yang ditawarkan pun luas, hingga 512GB.