Microsoft Surface Duo 2 bisa menjadi opsi yang menarik kalau kamu mencari HP layar lipat dari brand yang tidak pasaran. Sesuai namanya, HP ini dibuat oleh Microsoft dengan memanfaatkan teknologi foldable yang kian canggih, sehingga kamu akan mendapatkan user experience terbaik nantinya.
Dimensi Microsoft Surface Duo 2 lebih bongsor ketimbang para kompetitornya. Saat dilipat, HP ini berukuran 145.2 x 92.1 x 11 mm, sementara ketika layarnya direntangkan, ukurannya melebar jadi 184.5 x 145.2 x 5.5 mm, mirip ukuran tablet. Bodinya sendiri menggunakan material kaca di semua sisinya sehingga terasa solid dan kokoh.
Kedua sisi layar Microsoft Surface Duo 2 sama-sama mengadopsi panel AMOLED. Di layar utama, refresh rate tinggi sudah dibenamkan, di 90Hz yang sifatnya adaptif. Ukurannya juga besar, 8.3 inci yang cocok untuk menunjang produktivitas. Sementara separuh layar lainnya punya dimensi compact, 5,8 inci yang tergolong lebar dan leluasa untuk melakukan navigasi tanpa perlu membuka lipatan layar.
Yang menarik sekaligus menjadi kelebihan Microsoft Surface Duo 2 dibanding HP Android layar lipat lainnya adalah keberadaan layar tambahan pada bagian engsel lipatan. Alih-alih dibiarkan kosong, Microsoft malah membenamkan layar khusus yang mereka namai Grance Bar. Jam dan notifikasi akan ditampilkan disini.
Microsoft Surface Duo 2 ditenagai oleh Snapdragon 888 5G yang masih sangat ngebut untuk menjalankan berbagai aplikasi. Dukungan storage yang diberikan juga besar, mulai dari RAM 8GB dengan internal 128GB untuk varian Microsoft Surface Duo 2 termurah. Sayangnya, kamu tidak bisa menambahkan MicroSD.
Fitur Microsoft Surface Duo 2 lainnya yang tak kalah oke, meliputi konfigurasi kamera yang lengkap, ada lensa tele dan ultrawide. Lalu, HP Microsoft ini juga sudah mendukung penggunaan stylus pen. Sayangnya, untuk ketersediaan produk secara resmi di Indonesia, Microsoft Surface Duo 2 termasuk sulit untuk didapatkan.