Selasa, November 5, 2024

Oppo A57s – Harga dan Spesifikasi (November 2024)

Harga Oppo A57s Terbaru

Spesifikasi Oppo A57s
Tanggal Rilis12 September 2022
Versi OSAndroid 12
User InterfaceColorOS 12.1
Teknologi JaringanLTE, GSM, dan HSPA
Jenis SIMDual-SIM
Varian WarnaBiru Langit dan Hitam Berbintang
Body
Dimensi163.8 x 75 x 8 mm
Berat187 gram
Display
Ukuran6.56 inci
Tipe LayarIPS LCD
Resolusi720 x 1612 dengan rasio 20:9
Proteksi LayarPanda Glass
Hardware
ChipsetHelio G35
CPUOcta-core (4×2.3 GHz Cortex-A53 & 4×1.8 GHz Cortex-A53)
GPUPowerVR GE8320
RAM4GB
Memory
Internal64GB, 128GB
Slot KartuYa, microSD
Kamera Utama
Jumlah Kamera2 Kamera dengan konfigurasi (50 MP (wide) dengan aperture f/1.8 + 2 MP (depth) dengan aperture f/2.4)
FiturLED Flash, Panorama, dan HDR
Video1080p dalam 30fps
Kamera Depan
Jumlah KameraKamera Tunggal (8 MP dengan aperture f/2.0)
FiturPanorama
Video1080p dalam 30fps
Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct
Bluetooth5.3, A2DP, LE, aptX HD
Audio Jack 3.5mmYa
SensorSidik Jari, Kompas, Kedekatan Jarak, dan Akselerometer
NFCYa
Radio
USBUSB Type-C 2.0
Baterai
TipeLi-Po 5000 mAh (baterai tanam)
Teknologi ChargingFast-charging 33W, 100% dalam 69 menit

Deskripsi

Oppo A57s adalah HP Oppo kelas mid-range yang dirilis di tahun 2022 lalu. Membawa keunggulan di sektor pengisian daya, HP ini mendukung SuperVOOC 33W Charging yang memungkinkan baterai untuk terisi penuh hanya dalam waktu 69 menit saja dari 0%. Kabar baiknya, adaptor charger masih disediakan di dalam paket penjualan, tak seperti kompetitor lain.

Tentu bukan pengisian daya saja kelebihan Oppo A57s. Tampak luar pun, desain HP ini sudah memikat. Meski menggunakan bahan plastik pada frame dan sisi belakang, adanya lapisan Oppo Glow membuat HP ini terasa mewah dari berbagai angle. Sudutnya juga dibuat mengotak sehingga begitu kekinian. Yang paling mantap, Oppo A57s sudah memiliki IP Rating sehingga aman jika terkena cipratan air.

Urusan dapur pacu, Oppo membenamkan cip Helio G35 pada seri A57s. Cip yang dikembangkan agar optimal untuk HP Android kelas menengah ini mampu memberikan performa yang oke saat scrolling aplikasi sosmed, chatting, browsing, hingga main game. Peningkatan suhu, cenderung overheat pun tak ditemui.

Oppo A57s juga dibekali kapasitas storage yang lega. Hanya ada satu varian RAM yang disediakan, 4GB dengan memori internal yang bisa kamu pilih, mau 64GB atau 128GB. Untuk ukuran HP mid-range, kapasitasnya sudah oke. Slot MicroSD juga belum dihilangkan sehingga kamu bisa dengan mudah memperluas storage-nya.

HP ini juga punya spek kamera mumpuni dengan fitur yang lengkap. Meski hanya dual-camera, tetapi ada teknologi AI yang bertugas untuk meningkatkan kualitas fotografi Oppo A57s. Pada video, ada fitur slow-motion yang bisa kamu rekam di resolusi 1080p@30fps. Satu kekurangan Oppo A57s pada sektor ini adalah tidak adanya lensa ultrawide.

Perbedaan Oppo A57s dan Oppo A57 versi reguler, HP ini sudah memiliki sensor NFC yang diletakkan di sisi belakang. Kamu bisa menggunakannya untuk melakukan berbagai transaksi digital. Selain itu, sensor sidik jari juga turut dibenamkan di sisi samping bodi dengan pembacaan yang cepat.

Kelebihan

  • Bodi elegan
  • Baterai 5000 mAh dengan 33 SuperVOOC Charging
  • Dibekali NFC
  • Performa oke di kelasnya
  • Fitur kamera lengkap

Kekurangan

  • Tanpa high refresh rate
  • Layar belum punch-hole
  • Lensa ultrawide absen
Dio Pratama
Dio Pratama
Selalu haus akan update gadget, film, musik, dan kuliner terbaru. Aktif menulis dan berbagi rekomendasi di media sosial.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments