Sabtu, Maret 29, 2025

POCO C75 5G

Harga POCO C75 5G Terbaru

Spesifikasi POCO C75 5G
Tanggal Rilis20 Desember 2024
Versi OSAndroid 14
User InterfaceHyperOS
Teknologi JaringanLTE, 5G, GSM, dan HSPA
Jenis SIMDual-SIM
Varian WarnaAqua Bliss, Silver Stardust, dan Enchanted Green
Body
Dimensi171.9 x 77.8 x 8.2 mm
Berat212.4 gram
Display
Ukuran6.88 inci
Tipe LayarIPS LCD (120Hz)
Resolusi720 x 1640 piksel
Proteksi Layar
Hardware
ChipsetSnapdragon 4s Gen 2
CPUOcta-core (2×2.0 GHz Cortex-A78 dan 6×1.8 GHz Cortex-A55)
GPUAdreno 611
RAM4GB
Memory
Internal64GB
Slot KartuYa, microSD
Kamera Utama
Jumlah KameraKamera Tunggal (50 MP dengan aperture f/1.8)
FiturHDR dan LED Flash
Video1080p dalam 30fps
Kamera Depan
Jumlah KameraKamera Tunggal (5 MP dengan aperture f/2.2)
Fitur
Video1080p dalam 30fps
Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band
Bluetooth5.3, A2DP, LE
Audio Jack 3.5mmYa
SensorSidik Jari, Kompas, Pengindaian Jarak Virtual, dan Akselerometer
NFC
RadioFM radio
USBUSB Type-C 2.0
Baterai
TipeLi-Po 5160 mAh (baterai tanam)
Teknologi ChargingFast-charging 18W

Deskripsi

POCO C75 5G adalah salah satu HP entry level terbaik yang layak untuk kamu pertimbangkan jika mencari yang sudah mendukung konektivitas 5G. Selain itu, fitur-fitur di sektor lainnya juga tak kalah oke.

Dihadirkan untuk head to head dengan Redmi 14C, hampir tidak ada perbedaan pada desain bodi yang kedua HP tersebut gunakan. POCO C75 5G tampil stylish dengan desain frame kamera berbentuk bulat berdiameter besar yang langsung mencuri perhatian.

Di sisi belakang, selain frame kamera berbentuk bulat, keindahan HP POCO 1 jutaan ini juga terpancar dari pola marble yang digunakan pada hampir seluruh bagian di backdoor. Pola desain ini terbilang fresh, mengingat POCO biasanya identik dengan penggunaan pola dual-tone pada nyaris semua serinya.

Selain sedap dipandang, HP ini juga nyaman digenggam berkat dimensi bodinya yang ramping dengan ketebalan bodi hanya berkisar 8,2 mm saja. Digunakan sehari-hari, tangan pun tidak akan mudah pegal.

Beralih ke sisi depan, layarnya masih mengadopsi desain ala waterdrop-display ketimbang tampil kekinian dengan punch-hole. Resolusi yang diberikan pun sebatas HD+ saja (720 x 1640 piksel). Kekurangan POCO C75 5G ini terobati dengan refresh rate layarnya yang tinggi, di 120Hz, sehingga pastikan transisi antar menu dapat dijalankan dengan sangat mulus.

Lanjut ke sektor fotografi, kamera dengan sokongan AI menjadi salah satu jualan utama POCO lewat seri ini selain animasi layarnya. Setup yang disematkan memang sebatas lensa utama sebesar 50 MP saja, namun berkat adanya AI, kamu akan mendapatkan kualitas foto yang baik tanpa harus melakukan banyak konfigurasi yang rumit.

Detail objek beserta warnanya mampu ditampilkan dengan baik di semua kondisi. Saat malam hari, tersedia fitur Night Mode yang bisa kamu aktifkan untuk mendongkrak output warna pada foto.

Di sisi depan, HP juga menyertakan kamera selfie sebesar 5  MP yang sekadar ada saja karena hasil foto yang ditampilkan cenderung biasa, sebanding dengan harga murah yang POCO tawarkan.

POCO C75 5G ditenagai oleh Snapdragon 4s Gen 2, chipset entry level yang dirancang agar mampu terintegrasi dengan konektivitas 5G. Untuk penggunaan ringan seperti chatting, scrolling sosmed, dan sesekali main game ringan, performa HP ini sudah tergolong baik di kelasnya.

Chipset dipadukan dengan RAM 4GB dan memori internal 64GB yang agak sempit untuk era sekarang. Beruntungnya, tersedia fitur RAM virtual yang bisa digunakan untuk menggandakan kapasitas bawaannya, serta slot MicroSD untuk menampung lebih banyak file yang kamu miliki.

HP ini tidak perlu terlalu sering kamu charge karena sudah dibekali baterai yang kapasitasnya besar, 5160 mAh. Dengan kapasitas yang besar tersebut, POCO C75 5G mampu bertahan hingga lebih dari 5 jam meski digunakan secara intens.

Sayangnya, meski sudah mengusung USB Type-C, output charging yang didukung hanya 18W saja, sehingga butuh waktu yang relatif lama untuk mengisi daya baterai dari 0% ke 100%.

Terlepas dari kekurangannya, kelebihan POCO C75 5G masih lebih mendominasi. Fitur lain yang tak kalah oke, tersedianya lubang jack audio 3.5 mm untuk mempermudah penggunaan aksesoris dengan kabel, sensor sidik jari di samping yang letaknya strategis dan cepat pembacaannya, serta bodi yang tahan terhadap cipratan air.

HP ini sudah juga berjalan di HyperOS dengan Android 14 sebagai basisnya yang dijanjikan akan mendapatkan update software dan patch keamanan secara berkala hingga 2 tahun kedepan.

Kelebihan

  • Desain mewah dengan pola marble
  • Layar smooth dengan 120Hz refresh rate
  • Dukungan 5G
  • Chipset bagus di kelasnya
  • Masih sertakan lubang jack audio dan slot MicroSD

Kekurangan

  • Desain layar masih jadul
  • Hanya single camera
  • Resolusi layar sebatas HD
Dio Pratama
Dio Pratama
Selalu haus akan update gadget, film, musik, dan kuliner terbaru. Aktif menulis dan berbagi rekomendasi di media sosial.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

HP TERBARU

PALING BANYAK DICARI