Selasa, Desember 3, 2024

10 Rekomendasi Kamera Digital Terbaik (Terbaru 2024)

Tahukah kamu saat ini terdapat berbagai macam jenis kamera? Jenis-jenis kamera tersebut diantara lain adalah DSLR, Mirrorless, Film/analog, Bridge dan lain sebagainya. Diantara kamera-kamera tersebut ada beberapa yang termasuk kedalam kamera digital dan kamera analog.

Di mana kamera digital yang seluruh penangkapan gambarnya menggunakan sensor dan fitur yang sudah dikemas sedemikian rupa agar terlihat indah. Terlebih lagi kita bisa mengambil file foto atau gambarnya berupa softcopy yang dapat kita simpan di komputer dan lainnya. Untuk mencetaknya, kita bisa menggunakan printer foto.

Sedangkan kamera analog adalah kamera yang tidak memiliki fungsi digital. Apa maksud dari tidak memiliki fungsi digital? Untuk mencetak gambarnya, kamera ini harus menggunakan film. Dan untuk menggunakannya akan sedikit lebih ribet dibandingkan dengan kamera digital.

Nah, apakah kamu tertarik untuk mencoba kamera digital? Berikut kamera digital terbaik yang bisa kamu coba.

10 Daftar Kamera Digital Terbaik

Saat ini sudah banyak kamera digital yang beredar di pasaran. Karena semakin banyak pula masyarakat yang membutuhkan kamera untuk kegiatannya. Contohnya saja seperti Youtuber, jika kamu ingin menjadi Youtuber, maka kamu bisa menggunakan kamera digital untuk memulai video.

Hasil yang ditangkap oleh kamera digital kualitasnya akan jernih dan mulus. Kita dapat menerapkan beberapa fitur seperti brightness, saturation dan lainnya di kamera tersebut. Sehingga hasil yang didapatkan terbaik. Berikut beberapa rekomendasi kamera digital terbaik yang dapat kamu coba.

[ez-toc]

1. Kamera Fujifilm X-A10

Kamera Fujifilm X-A10

Kamera Fujifilm X-A10 ini bisa kamu dapatkan dengan harga terjangkau. Walaupun harganya tergolong murah dikalangan kamera lainnya, namun secara fungsi kamera ini tidak kalah saing dengan kamera lainnya. Pasalnya Fujifilm X-A10 ini memiliki kecepatan memotret hingga 1/32000.

Untuk mendukung penggunaan kamera ini, Fujifilm X-A10 sudah menyematkan sensor APS-C CMOS sebesar 16.3 MP. Tidak lupa sensor ini telah dilengkapi dengan adanya Sensor Cleaning System dan Ultra Sonic Vibration agar dapat menghasilkan kualitas video maupun foto yang baik.

2. Samsung MV800

Samsung MV800

Ada beberapa cara mode pengambilan gambar atau foto pada kamera Samsung MV800 ini. Pertama yaitu dengan mode Smart Filters, di mana kamu dapat memberikan 14 filter pengambilan foto yang dapat membuat foto menjadi artistik, contohnya seperti cartoon dan Water paint.

Kedua yaitu mode pengambilan foto Picture-in-Picture, di mana mode pengambilan foto ini memungkinkan para pengguna dapat memasukkan fotonya ke dalam foto yang lainnya.

Ketiga yaitu mode pengambilan foto Storyboard Maker, di mana mode pengambilan foto ini memungkinkan para pengguna dapat menata deretan gambarnya menjadi suatu serita yang terlihat menarik. Terakhir yaitu mode pengambilan Funny Face, di mana pengguna dapat memanipulasi hasil foto wajahnya.

3. Panasonic Lumix GX9

Sony A5100

Layar pada Panasonic Lumix GX9 ini sudah menggunakan fitur Touchscreen, sehingga apabila kamu ingin menggunakan fitur yang ada didalamnya kamu dapat menggunakannya dengan cara menyentuh fitur tersebut. Kualitas video pada kamera ini sudah berukuran 4K 30p, dengan begitu hasilnya akan jernih, mulus dan terbaik.

Untuk penggunaannya kamu tidak perlu bingung, karena kamera ini sudah dikombinasikan dengan fitur yang sangat lengkap, dan dikemas dengan ukuran yang lebih compact. Ketika membawa kamera ini, kamu tidak memerlukan ruang yang terlalu besar, karena ukurannya yang kecil.

4. Sony A5100

Sony A5100

Terdapat fitur 4D FOCUS, di mana kamera ini dapat dapat menjaga ketajaman pada foto yang telah kamu potret. Cara kerjanya, fitur 4D FOCUS ini dapat memprediksi perpindahan dari suatu objek yang bergerak dengan cepat dan dapat menjaga fokus ketajaman serta kejernikah warna di foto agar bisa lebih terjaga.

Kamera digital terbaik satu ini memiliki body dan ukuran yang lebih ringan dan ringkas. Sehingga kamu dapat menggunakannya dan membawanya kemanapun kamu pergi dengan mudah. Kamu tidak perlu memikirkan bobot yang berat dari kamera ini.

5. Panasonic Lumix DMC-TZ57

Panasonic Lumix DMC-TZ57

Kamera digital satu ini sangat lekat kaitannya dengan seorang treveller. Oleh karenanya, apabila kamu menyukai melakukan perjalanan kamu wajib memiliki kamera satu ini. Terlebih lagi layar pada kamera ini dapat di flip-out.

Kamera ini memiliki fitur 10x optical zoom dengan bantuan sensor hingga 16 Mp. Sehingga kamu bisa menggunakan kamera ini untuk mengambil objek dari kejauhan. Keunggulan lainnya dari kamera ini yakni bisa mengambil gambar menggunakan mode selfie. Dan kualitas video yang didapatkan akan memiliki kualitas yang full HD.

6. Sony Cybershot DSC W810

Sony Cybershot DSC W810

Desain dari kamera ini sangat ramping dan modern. Terdapat guratan yang tipis pada permukaannya yang ada dibagian depan. Dapat dikatakan kamera ini merupakan kamera saku. Adapun layar LCD dari kamera ini yang berukuran sebesar 2,7 inch yang terletak pada bagian belakang yang membuatnya terlihat makin canggih.

7. Olympus OM-D E-M10 Mark III

Olympus OM-D E-M10 Mark III

Bagi kamu yang senang dengan gaya klasik modern, maka kamera ini sangat cocok untukmu. Dengan tampilannya yang khas klasik modern, membuat kamera ini terlihat elegan daripada kamera lainnya. Kamu dapat menjadikan kamera Olympus OM-D E-M10 Mark III ini sebagai teman perjalananmu saat melakukan travelling.

Terlebih lagi kamera ini memiliki kontrol intuitif yang dapat memudahkan para pengguna untuk memotret. Dengan begitu, maka kamera ini bisa mendapatkan hasil yang lebih tajam dan jernih.

8. GoPro Hero6 Black

GoPro Hero6 Black

Apabila kamu adalah seseorang yang sering melakukan kegiatan outdoor, maka kamera ini bisa menjadi referensi untukmu. Dengan ukurannya yang kecil, kamera ini dapat kamu bawa dengan mudah. Terlebih lagi terdapat gagang atau tongkat pegangan sebagai tempat kamu memegangnya.

Kamera ini memungkinkan kamu untuk melakukan kegiatan berenang tanpa membutuhkan casing tambahan. Sehingga kamu bebas berenang tanpa adanya casing tambahan lainnya.

9. Ricoh Theta S

Ricoh Theta S

Tampilan sederhana sangat telihat pada kamera Ricoh Theta S ini. Karena kamera ini hanya memiliki 4 tombol saja, yaitu tombol Wifi, power, shutter dan mode switch. Sehingga membuat pengoperasian pada kamera ini akan lebih menarik dan sederhana.

Kecepatan transfer file pada kamera ini 4 kali lebih cepat dari kamera biasnaya, sehingga bisa mencapai 8 Mbps. Apabila kamu menggunakan kamera ini untuk keperluan yang cepat, maka kamera ini sangat memadai untuk kebutuhan kamu.

10. Nikon 1 J5

kamera

Nikon 1 J5 merupakan kamera yang sanat mendukung segala kegiatan fotografimu. Karena kamera ini mendukung fitur foto selfie. kamu dapat memutar LCD yang ada dibagian belakang ke bagian depan. Sehingga kamu bisa melihat diri kamu sendiri melalui layar tersebut.

Keunggulan lainnya pada kamera Nikon 1 J5 ini yaitu memiliki kecepatan dan keakuratan dalam memotretnya. Kamera ini sudah memiliki fitur autofocus phase detection di 105 titik yang bisa cepat untuk mengenali onjek yang akan kamu potret dan dapat mengunci fokusnya.

Demikian beberapa rekomendasi kamera digital terbaik yang dapat kamu jadikan referensi. Sesuaikan kamera yang ingin kamu beli dengan kebutuhan dan manfaatnya untuk diri kamu.

F. Nugrahani
F. Nugrahani
Alumni Ilmu Komunikasi dari Universitas Diponegoro yang cukup antusias dalam menulis artikel seputar dunia fashion dan gaya hidup terkini. Saat ini bekerja menjadi editor tetap di sebuah media berita online. Namun untuk mengisi waktu luang, biasanya saya lebih suka membaca buku, nonton film atau sekedar olahraga kecil seperti jogging.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments