Samsung Galaxy M05 bisa menjadi pilihan yang tepat jika kamu sedang mencari HP Android 1 jutaan yang baterainya awet. Dengan kapasitas 5000 mAh, Samsung menjanjikan daya tahan yang panjang lewat seri ini.
Masuk ke dalam jajaran M Series, pastinya baterai menjadi sektor yang paling ditonjolkan pada Samsung Galaxy M05 meski dari segi harga, HP ini sangat terjangkau.
Dengan harga Samsung Galaxy M05 terbaru yang berkisar 1,5 jutaan saja, kamu tidak hanya akan mendapatkan kapasitas baterai yang besar, namun juga spesifikasi unggulan pada prosesor hingga desain yang ideal untuk kelas HP entry-level.
Untuk memberikan kesan modern, HP ini tampil dengan opsi warna yang atraktif, Mint Green. Sisi frame samping dan casing belakang sepenuhnya berbahan plastik polikarbonat yang ringan, namun tetap solid. Sementara sisi depannya berbahan kaca tanpa pelindung apapun.
Dengan dimensi 168.8 x 78.2 x 8.8 mm, HP ini tergolong bongsor tapi tetap nyaman di genggaman berkat finishing matte yang digunakan pada casing belakang. Di bagian ini juga terdapat efek mengkilap yang memberikan feel premium, tak terasa seperti HP Samsung harga 1 jutaan.
Tampak depan, terpampang layar seluas 6,7 inci yang nyaman untuk memutar video maupun gaming ringan. Panel yang digunakan sebatas IPS LCD beresolusi HD+ (720 x 1600 piksel) dan refresh rate yang masih 60Hz. Kualitas warna dan ketajaman gambar yang diberikan standar saja, tidak ada yang istimewa.
Di sisi atas layarnya ini terdapat poni kecil berupa “waterdrop”, dimana lensa kamera depan disematkan. Dengan resolusi 8 MP, untuk sekadar foto selfie dan video call, kualitasnya sudah cukup baik di kelasnya.
Samsung Galaxy M05 ditenagai oleh Helio G85, seri prosesor buatan Mediatek yang sudah jadi langganan Samsung untuk lini HP Android murah entry-level mereka. Chipset ini dipadukan dengan CPU Octa-core 2.0 GHz dan GPU Mali-G52 MC2.
Berkat racikan mesin yang tepat, performa Samsung Galaxy M05 untuk main game ringan mampu ditampilkan dengan baik. Begitu juga saat kamu menggunakan HP ini untuk scrolling media sosial dan streaming YouTube.
Di sektor kamera, hanya ada dua lensa yang tersemat di sisi belakang. Setup-nya terdiri dari lensa utama berukuran 50 MP dan lensa kedalaman berukuran 2 MP. Kehadiran lensa kedalaman otomatis memungkinkan HP Samsung dibawah 2 juta ini bisa digunakan untuk membuat foto bokeh.
Sementara itu, lensa utamanya juga mampu bekerja dengan baik dalam menghasilkan foto yang proporsional asalkan diambil di lokasi yang cahayanya mencukupi. Fitur autofocus juga tersedia di sini.
Tanpa adanya OIS dan EIS, kamu tidak bisa mengharapkan kualitas video yang smooth dan Full HD. Perekamannya mentok di 1080p 30/60fps saja. Guncangan sulit untuk diminimalisir karena absennya OIS maupun EIS.
Selain kekurangan kameranya, HP ini tetap masih worth it untuk dibeli apabila fokus utama kamu memang mencari HP Android 1 jutaan dengan baterai besar. Kapasitas 5000 mAh pastinya sudah lebih dari cukup untuk mengakomodir penggunaan harian tanpa harus terus-menerus nge-charge.
Menariknya lagi, Samsung Galaxy M05 sudah mengusung port USB-C dan dukungan fast-charging 25W. Dengan begitu, waktu pengisian ulang baterainya relatif singkat. Adaptor charger juga masih disertakan di dalam paket pembelian.
Dengan harga dan spesifikasi yang ditawarkan, Samsung Galaxy M05 masih memiliki beberapa fitur unggulan lain seperti Face Unlock, dukungan upgrade versi Android hingga 2 kali, lubang jack audio, dan slot MicroSD yang belum menyatu dengan sim card.