Selasa, November 5, 2024

Sony Xperia 10 III – Harga dan Spesifikasi (November 2024)

Harga Sony Xperia 10 III Terbaru

 Mulai Rp. 6.480.000 
*Belum tersedia secara resmi di Indonesia

Spesifikasi Sony Xperia 10 III
Tanggal Rilis11 Juni 2021
Versi OSAndroid 11
User InterfaceXperia UI
Teknologi Jaringan4G, 5G, HSPA, dan GSM
Jenis SIMDual-SIM (Hybrid)
Varian WarnaBiru, Merah Muda, Hitam, dan Putih
Body
Dimensi154 x 68 x 8.3 mm
Berat169 gram
Display
Ukuran6.0 inci
Tipe LayarOLED
Resolusi1080 x 2520 dengan rasio 21:9
Proteksi LayarCorning Gorilla Glass 6
Hardware
ChipsetSnapdragon 690 5G
CPUOcta-core (2×2.0 GHz Kryo 560 Gold & 6×1.7 GHz Kryo 560 Silver)
GPUAdreno 619
RAM6GB
Memory
Internal128GB, 256GB
Slot KartuYa, microSD
Kamera Utama
Jumlah Kamera3 Kamera dengan konfigurasi (12 MP (ultrawide) dengan aperture f/1.8 + 8 MP (ultrawide) dengan aperture f/2.2 + 8 MP (telephoto) dengan aperture f/2.4 )
FiturHDR, Panorama, dan LED Flash
Video4K dalam 30fps, 1080p dalam 30fps
Kamera Depan
Jumlah KameraKamera Tunggal (8 MP dengan aperture f/2.0)
FiturHDR
Video1080p dalam 30fps
Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct
Bluetooth5.1, A2DP, LE, aptX HD
Audio Jack 3.5mmYa
SensorSidik Jari, Kedekatan Jarak, Kompas, dan Akselerometer
NFCYa
Radio
USBUSB Type-C 3.1
Baterai
TipeLi-Po 4500 mAh (baterai tanam)
Teknologi ChargingFast-charging 21W

Deskripsi

Sony Xperia 10 III adalah HP Sony yang bermain di kelas midrange. Dihadirkan sebagai varian termurah dari keluarga Xperia Mark III, nyatanya HP ini tetap memberikan kesan premium yang kuat. Desain mengotak dengan aspek rasio layar 21:9 belum dihilangkan di Sony Xperia 10 III sehingga menjadi opsi yang menarik jika kamu baru ingin mencoba seri Xperia untuk pertama kalinya.

Dibalut bodi berbahan plastik polikarbonat, siapa sangka jika Sony Xperia 10 III sudah mengantongi sertifikasi IP68 sehingga mampu bertahan di kedalaman air. Fitur ini juga dimiliki kedua kakaknya, Xperia 1 III dan Xperia 5 III. Berkat bahan plastik ini, Sony Xperia 10 III jadi terasa lebih ringan dan mampu meredam panas dengan baik saat HP digunakan secara intens.

Layar jelas menjadi kelebihan Sony Xperia 10 III sekaligus pembeda besar dengan HP Android midrange yang ada saat ini, dimana Sony Xperia 10 III mengadopsi desain layar yang memanjang ke bawah. Kualitas visual yang ditampilkan pun memukau berkat panel OLED beresolusi Full HD+ (1080 x 2520 piksel). Sayang, tidak ada high refresh rate yang lantas menjadi kekurangan Sony Xperia 10 III.

Lanjut ke sektor dapur pacu, Snapdragon 690 5G yang dibangun dengan arsitektur 5 nanometer menjadi chipset yang mengotaki Sony Xperia 10 III. Performanya mulus untuk menunjang aktivitas harian, termasuk menjalankan beberapa aplikasi sekaligus serta main game. SoC yang oke di kelasnya ini berpadu dengan RAM sebesar 6GB dan penyimpanan internal mulai dari 128GB.

Fitur Sony Xperia 10 III lainnya yang tak kalah oke, ada setup kamera yang lengkap, termasuk lensa telephoto yang kekinian. Lalu, HP ini juga sudah memiliki sensor NFC dengan pembacaan yang cepat. Dukungan software update yang Sony berikan pun cukup panjang, dimana Xperia 10 III masih support hingga Android 13.

Kelebihan

  • Desain anti-mainstream
  • Sudah 5G
  • Layar OLED dengan visual yang memukau
  • Anti air dan debu
  • Kelengkapan oke, termasuk NFC dan slot MicroSD

Kekurangan

  • Tidak ada high refresh rate
  • Performa standar saja
  • Fast-charging kurang cepat
Dio Pratama
Dio Pratama
Selalu haus akan update gadget, film, musik, dan kuliner terbaru. Aktif menulis dan berbagi rekomendasi di media sosial.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments