Senin, Maret 3, 2025

Xiaomi Redmi 14C 5G

Harga Xiaomi Redmi 14C 5G Terbaru

Spesifikasi Xiaomi Redmi 14C 5G
Tanggal Rilis10 Januari 2025
Versi OSAndroid 14
User InterfaceHyperOS
Teknologi Jaringan5G, LTE, HSPA, dan GSM
Jenis SIMDual-SIM
Varian WarnaStarlight Blue, Stardust Purple, dan Stargaze Black
Body
Dimensi171.9 x 77.8 x 8.2 mm
Berat205 gram
Display
Ukuran6.88 inci
Tipe LayarIPS LCD (120Hz)
Resolusi720 x 1640 piksel
Proteksi Layar
Hardware
ChipsetSnapdragon 4 Gen 2
CPUOcta-core (2×2.2 GHz Cortex-A78 dan 6×1.95 GHz Cortex-A55)
GPUAdreno 613
RAM4GB, 6GB
Memory
Internal64GB, 128GB
Slot KartuYa, microSD
Kamera Utama
Jumlah KameraKamera Tunggal (50MP dengan aperture f/1.8)
FiturHDR dan LED Flash
Video1080p dalam 30fps
Kamera Depan
Jumlah KameraKamera Tunggal (8MP)
Fitur
Video1080p dalam 30fps
Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band
BluetoothYa
Audio Jack 3.5mmYa
SensorSidik Jari, Kompas, Pengindaian Jarak Virtual, dan Akselerometer
NFC
Radio
USBUSB Type-C 2.0
Baterai
TipeLi-Po 5160 mAh (baterai tanam)
Teknologi ChargingFast-charging 18W

Deskripsi

Xiaomi Redmi 14C 5G hadir untuk meramaikan persaingan HP Android 5G 1 jutaan terbaik yang layak untuk dibeli. HP entry-level ini menonjolkan desain bodi yang stylish, layar dengan refresh rate tinggi, dan konektivitas kekinian yang kencang untuk internetan.

Dengan harga Xiaomi Redmi 14C 5G terbaru yang berkisar 1,8 jutaan saja untuk varian RAM 4GB dengan storage 64GB, kamu akan mendapatkan paket lengkap dari sebuah HP Android murah, namun tak murahan karena fitur yang dibenamkan di dalamnya komplit.

Dari segi desain, HP ini tampil stylish dengan penggunaan frame kamera belakang berbentuk bulat. Material backdoor dan frame kameranya masih plastik polikarbonat, namun dengan sentuhan efek guratan garis dan kerlap-kerlip bintang pada varian warna tertentu yang memberi kesan mewah pada HP Xiaomi harga 1 jutaan ini.

Desain yang cantik tersebut disempurnakan dengan ketebalan bodi yang hanya berkisar 8,22 mm saja sehingga terasa ergonomis ketika digenggam, meski lagi-lagi HP ini layarnya masih mengadopsi desain waterdrop-display yang mulai ketinggalan jaman.

Berbicara soal layarnya, Xiaomi menjanjikan pengalaman navigasi sehari-hari yang smooth berkat penggunaan refresh rate 120Hz pada layar IPS LCD beresolusi HD+ (1640 x 720 piksel) yang mampu tampilkan konten dengan output warna yang cerah, tidak pucat seperti kebanyakan HP Android entry-level lainnya.

Layarnya sendiri berukuran 6,88 inci yang tergolong bongsor. Poin plusnya, menonton video maupun main game di Xiaomi Redmi 14C 5G jadi terasa lebih puas karena bentang layarnya yang luas.

Beralih ke sektor fotografi, HP ini harus merelakan konfigurasi kamera yang hanya single saja untuk menekan harga. Resolusinya sebatas 50 MP tanpa OIS, mengingat harganya yang murah, namun sudah lebih dari cukup untuk mengakomodir aktivitas foto dan merekam video ringan. Hasilnya cukup memuaskan di kondisi siang maupun malam hari. Khusus pada malam hari, agar noise di foto berkurang, kamu bisa mengaktifkan fitur Night Mode.

Absennya lensa ultrawide di Xiaomi Redmi 14C 5G mungkin akan menjadi deal-breaker untukmu. Beruntungnya, Mode Panorama masih disediakan di seri ini, sehingga bisa dijadikan alternatif jika ingin mengambil gambar dengan angle yang lebih luas.

Sementara itu, di bagian depan kamu bisa mengandalkan kamera berukuran 8 MP yang dilengkapi fitur Portrait Mode untuk menghasilkan foto selfie yang bagus dengan efek blur di belakang objek.

Dari segi performa, Xiaomi Redmi 14C 5G diotaki oleh Snapdragon 4 Gen 2, CPU Octa-core 2.2 Ghz, dan GPU Adreno 613. Perpaduan SoC yang oke di kelasnya tersebut mampu menghasilkan kinerja HP yang mulus ketika menjalankan banyak aplikasi dan main game, dengan catatan settingan grafisnya tidak diatur ke Medium High dan yang lebih tinggi agar frame rate-nya tidak patah-patah.

SoC yang oke di kelas harganya tersebut dipadukan dengan RAM 4GB dan 6GB yang masih bisa diperluas lewat fitur Memory Extension yang akan mengaktifkan RAM virtual tambahan. Slot memori eksternal juga masih disertakan di HP ini sehingga kamu bisa mendapatkan lebih banyak ruang untuk menyimpan file.

Untuk menjalankan tugas harian, Xiaomi Redmi 14C 5G disokong oleh baterai berkapasitas 5160 mAh yang diklaim awet hingga 8 jam jika digunakan secara intens dengan refresh rate yang dikunci di 60fps.

Sayangnya, meski sudah mengadopsi port USB Type-C, pengisian daya di HP ini tergolong lambat karena hanya maksimal di 18W saja. Butuh waktu hingga satu jam lebih untuk mengisi dayanya hingga penuh.

Keunggulan Xiaomi Redmi 14C 5G lainnya ada pada dukungan konektivitas 5G yang kekinian, memungkinkan kamu untuk mendapatkan kecepatan sinyal terbaik di lokasi-lokasi yang memang sudah dijangkau.

Kelebihan

  • Sudah 5G
  • Desain stylish, beri kesan premium
  • Layar dengan refresh rate tinggi, 120Hz
  • SoC bertenaga
  • Bodi tipis

Kekurangan

  • Korbankan kamera
  • Layar masih IPS
  • Belum adopsi punch-hole
Artikulli paraprak
Artikulli tjetër
Dio Pratama
Dio Pratama
Selalu haus akan update gadget, film, musik, dan kuliner terbaru. Aktif menulis dan berbagi rekomendasi di media sosial.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments