Bahasa Indonesia merupakan salah satu mata pelajaran utama yang diajarkan oleh Guru di sekolah. Dengan mempelajari Bahasa Indonesia, kita mampu untuk menulis dan membaca. Dimana kedua hal tersebut adalah modal utama yang kita bawa untuk mempelajari berbagai hal di kehidupan ini.
Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa Soal UTS Bahasa Indonesia Kelas 2 SD Semester 2. Soal-soal berikut ini dikhususkan untuk anak kelas 2 Sekolah Dasar yang berada di Semester 2. Terdapat 2 bagian soal yang akan diberikan, yaitu bagian A dan bagian B.
Dimana soal bagian A adalah soal pilihan berganda sebanyak 30 soal dan soal bagian B yang merupakan soal Essay sebanyak 15 soal. Simaklah Soal UTS Bahasa Indonesia Kelas 2 SD Semester 2 dibawah ini untuk menjawabnya dengan baik dan benar !
A. Beri Tanda (X) Pada A, B, dan C Sesuai dengan Jawaban yang Tepat!
1. Aku adalah buah-buahan yang tidak memiliki biji
Aku memiliki daun yang panjang dan tebal
Kulit luarku bersisik
Daging buahku berwarna kuning
Siapakah aku …
a. Duku
b. Jambu
c. Nanas
2. Aku adalah sayuran berwarna ungu
Bentukku panjang dan oval
Kulit luarku mengkilap
Siapakah aku …
a. Terong
b. Tomat
c. Paprika
3. Dibawah ini yang merupakan ciri-ciri dari buah rambutan adalah …
a. Bentuknya kotak
b. Memiliki serabut pada kulitnya
c. Tidak memiliki biji
4. Dibawah ini yang merupakan ciri-ciri dari sayuran cabai adalah …
a. Berwarna merah
b. Bentuknya bulat
c. Rasanya manis
5. Dibawah ini sayuran yang sering dijadikan lalapan adalah …
a. Bayam
b. Kangkung
c. Kacang panjang
6. Kata-kata yang disusun menjadi untaian kata yang indah adalah …
a. Novel
b. Puisi
c. Cerpen
7. Iwan menyirami tanaman Ibunya yang ada dihalaman rumah. Hal itu ia lakukan agar tanaman menjadi …
a. Layu
b. Subur
c. Busuk
8. Bermain bersama teman adalah hal yang sangat menyenangkan. Ketika bermain kita harus … peraturan.
a. Mematuhi
b. Melanggar
c. Tidak peduli
9. Sikap yang harus kita tunjukkan kepada orangtua adalah …
a. Sombong
b. Angkuh
c. Ramah
10. Ketika melihat seorang nenek kesusahan saat akan menyeberang jalan, sebaiknya kita …
a. Membantunya
b. Membiarkannya
c. Tidak peduli
Simaklah puisi dibawah ini untuk menjawab soal 11 sampai 15 !
Ibu
Ibu, engkaulah yang mengerti aku
Ibu, engkaulah yang tau kekuranganku
Ibu, tak bosan-bosan aku menyebut namamu
Ibu, dikala aku sakit, engkau senantiasa merawatku
Walaupun rambut sudah tak hitam lagi
Aku tetap mencintaimu
Ibu, engkaulah segalanya untukku
Tetaplah disisiku selalu
11. Dari puisi diatas, siapa yang selalu mengerti kita ?
a. Ibu
b. Teman
c. Saudara
12. Dari puisi diatas, Ibu adalah orang yang …
a. Sangat baik
b. Sangat jahat
c. Kejam
13. Dari puisi diatas, siapa yang selalu merawat ketika sedang sakit ?
a. Ayah
b. Kakak
c. Ibu
14. Dari puisi diatas, apa nasihat yang dapat kita petik ?
a. Jangan mendengarkan Ibu
b. Harus selalu menyayangi Ibu
c. Jangan pedulikan Ibu
15. Dari puisi diatas, Ibu adalah … bagi kita.
a. Tidak ada apa-apanya
b. Segalanya
c. Tidak peduli
16. Kita dapat membeli gula di …
a. Apotek
b. Warung
c. Stasiun
17. Kita dapat membeli obat di …
a. Apotek
b. Warung
c. Stasiun
18. Nelayan biasanya bekerja di …
a. Kantor
b. Bandara
c. Laut
19. Nelayan membutuhkan … untuk menangkap ikan.
a. Jala
b. Bubu
c. Jebakan tikus
20. Nelayan membutuhkan … untuk sampai ke tengah laut.
a. Pesawat
b. Perahu
c. Mobil
21. Saat membacakan puisi, kita harus memperhatikan …
a. Intonasi
b. Keseimbangan tubuh
c. Sikap sempurna
22. Untuk menjaga tubuh lebih sehat, kita harus sering …
a. Makan
b. Berolahraga
c. Tidur
23. Makanan yang kita konsumsi harus memenuhi … agar tubuh tetap sehat.
a. 3 sehat 2 semputna
b. 4 sehat 5 sempurna
c. 1 sehat 2 sempurna
24. Fabel merupakan dongeng yang menceritakan tentang …
a. Hewan
b. Tumbuhan
c. Manusia
25. Dari dongeng Malin Kundang, nasihat yang dapat kita petik ialah …
a. Tidak boleh sombong
b. Harus selalu menyayangi orangtua
c. Tidak boleh buang sampah sembarangan
26. Kalimat deskripsi yang cocok untuk gambar hewan diatas adalah …
a. Memiliki warna biru
b. Ukuran tubuhnya kecil
c. Memiliki bulu yang berwarna hitam dan putih
Simaklah paragraf dibawah ini untuk menjawab soal nomor 27 sampai 30 !
Indra merupakan anak yang ringan tangan. Ia selalu membantu orang yang sedang kesusahan. Suatu ketika pada saat Indra ingin membeli beras diwarung, ia melihat Bu RT sedang kesulitan membawa barang belanjaannya yang banyak. Iwan dengan sigap membantu Bu RT untuk membawakan belanjaannya sampai ke rumah Bu RT. Sesampainya dirumah, Bu RT merasa bersyukur bertemu dengan Indra dan ia mengucapkan terimakasih. Indra sangat senang mendengarnya.
27. Pada paragraf diatas, maksud dari kata ringan tangan adalah …
a. Ramah
b. Sombong
c. Suka menolong
28. Untuk apa Indra pergi ke warung ?
a. Untuk membeli garam
b. Untuk membeli beras
c. Untuk membeli gula
29. Siapa yang Indra tolong ?
a. Bu RT
b. Pak RT
c. Guru
30. Bagaimana cara indra membantu Bu RT ?
a. Dengan cara membawa barang belanjaan Bu RT
b. Dengan cara membantu Bu RT menyebrangi jalan
c. Dengan cara memberikan saran ke Bu RT
B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan Di Bawah ini dengan Jawaban yang Tepat
1. Putri – ke – sekolah – pergi – naik – umum – angkutan
Susunlah kalimat diatas menjadi kaimat yang benar …
2. Memanen – Jambu – Iwan – Buah
Susunlah kalimat diatas menjadi kaimat yang benar …
3. Nenek – uang – memberikan – kepada – Indra – saku
Susunlah kalimat diatas menjadi kaimat yang benar …
4. Indra merasa sangat haus, maka ia harus cepat …
5. Ibu menolong Citra ketika mencuci piring, sebaiknya citra mengucapkan …
6. Ayah meminta Kakak untuk mengambilkan air minum, sebaiknya Ayah mengucapkan kata …
7. Ibu tidak bisa hadir ke acara syukuran Bibi, sebaiknya Ibu mengucapkan kata …
8. Deskripsikanlah objek yang ada pada gambar diatas !
9. Deskripsikanlah objek yang ada pada gambar diatas !
10. Tuliskan dongeng fabel yang kamu ketahui !
11. Buatlah sebuah kalimat tanya yang jawabannya ‘tidak ada pohon’ !
12. Citra adalah anak yang sangat rajin. Antonim dari kata rajin adalah …
13. Budi adalah anak yang sangat ramah. Antonim dari kata ramah adalah …
14. Arti dari kata tinggi hati adalah …
15. Arti dari kata buah tangan adalah …
Nama File | Link Download |
---|---|
Soal UTS Bahasa Indonesia Kelas 2 SD Semester 2 [Docx] | |
Kunci Jawaban [Docx] |
Demikianlah Soal UTS Bahasa Indonesia Kelas 2 SD Semester 2. Semoga soal-soal diatas dapat membantu siswa dan siswi dalam memahami pelajaran Bahasa Indonesia.
NEXT POSTS:
-
- Soal UTS Bahasa Indonesia Kelas 6 SD Semester 2 Kurikulum 2013
- Kenali Unsur-Unsur Proposal dan Contoh Penulisannya
- Rumah Adat Yogyakarta: Ciri Khas, Keunikan, Beserta Gambarnya
- Pengertian Ius Sanguinis dan Ius Soli Beserta Perbedaan dan Contohnya
- Soal UTS Bahasa Inggris Kelas 4 SD Semester 2 Kurikulum 2013
- Pengertian Reasuransi: Manfaat, Jenis-jenis dan Contoh Kasusnya
- 5 Arti dan Makna Pancasila Sebagai Dasar Negara yang Wajib Diketahui