• Our Partners:

Mengenal Lebih Dalam Mode Multi-App Kiosk Baru di Windows 11

NESABAMEDIA.COMMicrosoft sedang menguji sebuah fitur baru bernama mode Multi-App Kiosk, untuk para admin IT pada build Pratinjau Windows 11 yang dirilis ke saluran Pengembang di program Windows Insider. Ketika diaktifkan, fitur baru ini akan memungkinkan admin IT untuk membatasi aplikasi yang bisa diakses pengguna ketika masuk ke profil mereka. 

“Mode Mutli-App Kiosk adalah fitur penguncian untuk Windows 11 yang memungkinkan admin IT memilih satu set aplikasi yang diizinkan untuk dijalankan di perangkat, sedangkan semua fungsi dan aplikasi lainnya diblokir. Ini memungkinkan anda membuat beberapa aplikasi berbeda dan mengakses konfigurasi untuk jenis pengguna yang berbeda pula, semuanya bisa dilakukan dalam satu perangkat,” terang anggota Tim Windows Insider, Amanda Langowski dan Brandon LeBlanc. 

Fitur baru ini dengan kata lain memungkinkan banyak orang untuk menggunakan perangkat Windows 11 yang sama dengan kumpulan aplikasi dan preferensi Windows yang telah ditentukan sebelumnya. 

Skenario di mana mode ini bisa membantu, mencakup para pekerja di lapangan atau di garis depan, ritel, pendidikan dan kebutuhan pengujian, di mana konfigurasi sistem operasi sangat khusus biasanya diperlukan. 

Dengan menggunakan mode Multi-App Kiosk, admin akan bisa membuat kumpulan penguncian aplikasi khusus yang akan:

  • Membatasi akses pengguna ke halaman Settings, kecuali halaman yang diizinkan, seperti Wi-Fi dan pengaturan tingkat kecerahan layar.
  • Kuni Start Menu untuk hanya menampilkan aplikasi yang diizinkan.
  • Blokir notifikasi toast dan pop-up yang mengarah ke antarmuka yang tidak diinginkan.

Admin kini bisa mengaktifkan mode kiosk Windows 11 yang baru ini menggunakan PowerShell dan WMI Bridge, dengan Microsoft berencana untuk menambahkan dukungan tambahan bagi Intune atau MDM dalam waktu dekat, dan menyediakan paket konfigurasi.

Mode Multi-App Kiosk baru ini sekarang bisa diaktifkan oleh pengguna Insider yang telah memasang rilisan pengembang terbaru, yakni Windows 11 Build Pratinjau 25169. Karena ini masih dalam saluran Pengembang, maka Microsoft juga meminta para pengguna Insider untuk secara aktif mengirimkan saran dan kritikan mengenai fitur baru ini melalui Feedback Hub.

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments