• Our Partners:

Microsoft Akui Adanya Masalah Kinerja SSD di Windows 11, Perbaikan Segera Dikirim

NESABAMEDIA.COMDengan pembaruan opsional KB5007262 yang akan datang, Microsoft akhirnya memperbaiki bug yang membuat banyak pengguna Windows 11 frustasi, yang secara signifikan menurunkan kinerja SSD dan juga hard drive tradisional. 

Microsoft berupaya cukup keras untuk mengerjakan peningkatan dan optimasi yang dibutuhkan untuk sistem operasi baru mereka Windows 11, namun sayangnya ternyata OS ini masih memiliki banyak sekali bug dan kesalahan. Salah satu bug baru yang sangat mengganggu adalah yang membuat penurunan kinerja secara acak SSD dan HDD. Namun permasalahan itu sudah diketahui dan akan diperbaiki oleh Microsoft pada pembaruan selanjutnya.

Sebelumnya, nesabamedia.com telah melaporkan masalah yang sangat mengganggu di Windows 11 ini, yang secara tiba-tiba mengurangi kecepatan penulisan secara acak pada SSD NVMe PCIe 4.0 seperti Samsung 980 Pro.

Berdasarkan tangkapan layar dari pengujian yang dilakukan, SSD Samsung 980 PRo itu hanya mampu melakukan penulisan dengan kecepatan 900 Mbps di Windows 11. Padahal jika di Windows 10, kecepatannya bisa mencapai 1600 Mbps. Pengguna lain mengklaim bahwa SSD mereka juga mengalami penurunan peforma sangat drastis setelah upgrade ke Windows 11. 

Masalah kinerja SSD yang sepertinya cukup meluas ke pengguna ini, kemungkinan besar disebabkan oleh mode jurnal USN NTFS, yang oleh Windows 11 secara otomatis diaktifkan untuk drive yang dijadikan sebagai drive C.

Dalam daftar perubahan resmi untuk pembaruan opsional KB5007262 yang akan datang, yang saat ini masih dalam tahap pengujian, Microsoft akhirnya mengetahui masalah itu dan berjanji untuk segera mengirimkan perbaikan bug tersebut. 

“Memperbaiki masalah yang menyebabkan kinerja dari semua disk NVMe, SSD maupun hard disk di Windows 11, melakukan tindakan yang tidak diperlukan setiap kali operasi penulisan terjadi. Masalah ini hanya terjadi ketika jurnal USN NTFS diaktifkan. Perlu dicatat bahwa jurnal USN ini selalu aktif untuk disk C,” tulis Microsoft dalam daftar perubahan resmi pembaruan yang akan datang itu. 

Microsoft menjelaskan, nantinya setelah mengunduh dan memasang pembaruan tersebut, pengguna Windows 11 akan bisa untuk menikmati secara maksimal kinerja SSD mereka kembali seperti yang seharusnya. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments