• Our Partners:

Microsoft Kembangkan Personalisasi Windows 11 Baru dan Peningkatan Antarmuka

Saat ini Windows 11 tersedia ke lebih banyak perangkat perangkat dibandingkan dengan saat baru diluncurkan lebih dari satu bulan yang lalu. Di saat yang sama, Microsoft juga mengerjakan sejumlah perubahan pada antarmuka, peningkatan kegunaan dan juga fitur personalisasi di Windows 11. 

Build terbaru dari Windows 11 untuk saluran Pengembang di program Windows Insider mengungkap banyak sekali perubahan yang menarik. Perubahan dan fitur baru ini kemungkinan akan hadir dengan pembaruan Windows 11 versi 22H2 tahun depan. Berikut beberapa di antaranya:

Fitur Personalisasi Baru

Microsoft telah menambahkan 13 tema baru untuk keyboard sentuh yang kini diterapkan untuk pengalaman input lainnya, termasuk IME, Panel Emoji, dan Voice Typing. Microsoft juga telah membuatnya tersedia untuk semua tema dan mesin yang memungkinkan pengguna untuk membuat sebuah tema yang sepenuhnya terkustomisasi, termasuk gambar latar belakang.

Microsoft telah menambahkan kemampuan personalisasi emoji yang digabungkan, berdasarkan pada wajah dan warna kulit anggota keluarga, pasangan dengan hati, ciuman dan orang yang bergandengan tangan. 

Peningkatan Kegunaan

Microsoft juga mengumumkan kemampuan untuk bisa lebih cepat berbagi konten dari jendela aplikasi secara langsung dari taskbar ke panggilan video. Pengalaman ini, juga diwali dengan Microsoft Teams, akan menghilangkan kebutuhan untuk berpindah-pindah jendela aplikasi hanya untuk berbagi. 

Microsoft menambahkan sebuah ikon mikrofon secara otomatis ke Taskbar, ketika ada panggilan dari Microsoft Teams. Pengguna bisa melihat status panggilan, atau ketika Whatsapp mengakses mikrofon, dan secara cepat melakukan mute dan unmute panggilan kapanpun dibutuhkan. 

Apabila anda sedang mencari file tertentu di halaman Settings → Apps → Default Apps, kini akan ditampilkan sebuah menu dropdown yang berisi kata kunci, tanpa harus menekan tombol enter. 

Perubahan Antarmuka

Microsoft telah meluncurkan sebuah entry point baru untuk akun Microsoft di bawah halaman Settings → Account. Mengklik entry point baru ini, akan membawa anda ke sebuah halaman pengaturan baru yang menampilkan beragam informasi terkait akun Microsoft anda, layanan berlangganan Microsoft 365 yang digunakan, riwayat belanja, detail pembayaran dan Microsoft Rewards. 

Microsoft telah membagi halaman Apps & Feature di Settings menjadi dua halaman, yakni Installed Apps dan Advanced App Settings. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments