• Our Partners:

Microsoft Merombak Kembali UI Taskbar di Windows 11

NESABAMEDIA.COM – Windows 11 nampaknya akan banyak mengalami perubahan, hingga saat ini terlihat Microsoft terus menerus memperbaiki tampilan antarmuka dari Windows 11 22H2. Hari ini, tampilan Taskbar kembali diubah dengan menampilkan fitur Flyout ketika diklik, Selasa (06/09).

Microsoft tengah disibukkan dengan berbagai macam eksperimen mereka di sistem operasi Windows 11, menjelang peluncurannya yang dirumorkan akan segera diluncurkan pada bulan September ini. Microsoft lagi-lagi memberikan uji coba mereka dengan merilis fitur menarik pada wilayah Taskbar Windows 11.

Terlihat bahwa Microsoft mencoba untuk membuat fitur yang lebih modern dan minimalis melalui Taskbar mereka, perusahaan telah menambahkan pilihan berupa opsi dalam bentuk Flyup. Di mana pengguna tidak harus mengeklik fitur yang ada di Taskbar  dan hanya perlu memilihnya langsung dari Flyup Option.

Namun, patut disayangkan bahwa perusahaan masih menonaktifkan fitur mengubah tata letak pada icon yang ada di Taskbar. Sangat disayangkan ketika pengguna tidak dapat memindahkan ikon yang mereka sering akses di Taskbar Windows 11. Misalnya saja ketika pengguna ingin mengubah posisi dari Office Word, kini tidak dapat lagi diakses pada sistem Windows 11.

Sebenarnya, fitur Flyout System Tray ini telah ada sejak 2021, kemudian entah mengapa perusahaan telah menghapus fiturnya yang mana tidak dapat menampilkan beberapa pilihan dalam tampilan Flyout System Tray. Kemudian, perusahaan kembali menghadirkannya pada masa uji coba Windows 11 Insider ini.

“Atas permintaan banyaknya pengguna Windows Insider, kami akhirnya memutuskan untuk menghapus perubahan dari System Tray yang mana telah kami rilis pada Build 22581. System Tray ini memiliki fungsi untuk menampilkan ikon dalam bentuk Flyout. Juga memiliki kemampuan untuk dapat diubah posisinya,” kata Microsoft pada awal tahun 2022 ini.

Namun, pada pembaruan terbarunya Windows 11 memberikan kembali akses yang telah cukup lama mereka hapus. Tetapi, jika dilihat dari fiturnya ini tentu akan lebih menarik karena Microsoft semakin membuat sistem Windows 11 menjadi lebih minimalis, menghadirnya System Tray Flyout akan memberikan akses yang mudah dan tampilan minimal.

Flyout-system-tray
Fitur Flyout pada Taskbar Windows 11

Jika dilihat, justru fitur ini akan semakin maksimal ketika digunakan pada tablet Microsoft. Mengingat, Microsoft memiliki misi yang akan memaksimalkan tampilan dan fitur dari versi tablet mereka ke depannya.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments