NESABAMEDIA.COM – Microsoft semakin dekat dengan perilisan publik dari perbaikan Windows yang mengatasi bug yang muncul pada bulan Januari lalu, dan pemulihan discover disc melalui fitur Backup and Restore yang dibundel dengan sistem operasi tidak bisa berjalan.
Masalah tersebut disebabkan oleh pembaruan kumulatif bulan Januari 2022 di semua Windows yang didukung, dengan Microsoft menjelaskan bahwa produk pihak ketiga tidak terpengaruh dan semua pengguna sementara bisa menggunakan aplikasi pemulihan pihak ketiga sampai perbaikan dikirimkan.
“Setelah memasang pembaruan Windows yang dirilis tanggal 11 Januari 2022 atau versi Windows yang lebih baru di versi Windows yang terdampak, pemulihan disc yang dibuat menggunakan aplikasi Backup and Restore (Windows 7) di Control Panel mungkin tidak bisa digunakan,” terang Microsoft kala itu.
“Disc pemulihan yang dibuat menggunakan aplikasi Backup and Restore di perangkat yang telah terpasang pembaruan Windows sebelum tanggal 11 Januari 2022, tidak terdampak oleh masalah ini dan akan bisa digunakan dengan semestinya.”
Setelah sebelumnya melakukan pengujian pada awal bulan ini, Microsoft sekarang telah menyertakan tambalan ke build pratinjau Windows 10, yang baru saja dikirimkan ke pengguna yang tergabung dalam program Windows Insider di saluran Rilisan Pratinjau.
“Kami memperbaiki masalah umum yang mungkin mencegah disc pemulihan untuk bekerja, jika anda membuatnya menggunakan aplikasi Backup and Restore di Control Panel. Masalah ini terjadi setelah memasang pembaruan Windows yang dirilis pada tanggal 11 Januari atau yang lebih baru,” ungkap Microsoft dalam catatan rilisan build tersebut.
Apabila semuanya berjalan sesuai dengan rencana dan Microsoft tidak lagi menemukan bug baru dalam pembaruan teranyar yang dikirimkan, maka perbaikan itu kemungkinan besar akan dikirimkan untuk semua perangkat di saluran produksi, apapun jenis versi Windows yang dijalankan.
Nantinya, pembaruan berisi perbaikan pada masalah disc pemulihan ini akan menjadi bagian dari pembaruan siklus Patch Tuesday bulan Juni 2022. Sementara itu, untuk Windows 11 perbaikan untuk masalah ini juga telah dikirimkan melalui pembaruan opsional KB5014019, bersamaan dengan fitur Spotlight.
NEXT POSTS:
-
- Apa Itu LMS? Mengenal Pengertian LMS (Learning Management System)
- TikTok Rambah Game Mobile, Ikuti Jejak Netflix
- 10 Rekomendasi Aplikasi Untuk Membuat Bootable Flashdisk
- Begini Cara Membuat ID Apple di Iphone dengan Mudah
- Microsoft Ubah Desain Dialog Shutdown dan WinRE Windows 11
- 2 Cara Download Lagu MP3 di HP Android (Lagu Apapun)
- 10 Rekomendasi Mouse Gaming Terbaik
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: