Setelah memberikan pembaruan mingguan mereka untuk pengguna Windows 11 22H2 Insider Canary dan Insider Beta, kini Microsoft merilis pembaruan lainnya untuk pengguna Insider Dev Channel. Pembaruan ini menghadirkan banyak peningkatan fitur dan juga perbaikan terkini, Sabtu (27/05).
Minggu kemarin pengguna Insider Dev dan Insider Program lainnya tidak mendapatkan pembaruan sama sekali, yang pada akhirnya dihadirkan minggu ini oleh Microsoft. Khusus untuk Insider Dev, nampaknya perusahaan memberikan cukup banyak perhatian dengan fitur-fitur baru yang mereka tingkatkan.
Seperti biasa dengan adanya pembaruan ini maka secara otomatis akan mengubah Build OS yang digunakan menjadi ke versi 23466, Build OS ini membawa sejumlah fitur baru yang mana diantaranya seperti Dev Drive yang menggunakan ReFS, peningkatan dari pemulihan dan juga pencadangan.
Dev Drive Features
Microsoft kini merilis ReFS mereka di pengguna Windows 11, sebelum kemarin berdasarkan rumor yang beredar perusahaan akan memberikan peningkatan fitur ini melalui sistem operasi mereka lainnya di masa yang akan datang.
Dengan menggunakan fitur ini maka pengguna diberikan akses untuk dapat melakukan format Drive menjadi ReFS, Microsoft mengklaim bahwa ReFS mampu memberikan sistem keamanan yang jauh lebih baik.
Backup & Restore
Penigkatan lainnya yang diberikan oleh Microsoft melalui Insider Dev ialah peningkatan dari pencadangan dan pemulihan data, aplikasi yang mereka perkenalkan ialah “Windows Backup App” yang mana akan memberikan bantuan kepada pengguna untuk melalukan pencadangan dan pemulihan data.
Fitur ini akan berfungsi dengan baik ketika pengguna ingin memindahkan data dari PC lama ke PC baru, sehingga tidak perlu bersusah payah.
Never Combined Mode
Peningkatan lainnya yang diberikan oleh Microsoft ialah fitur Never Combined Mode, yang mana kemarin memang sempat dirilis dan diuji coba yang kemudian dihapus kembali. Namun akhirnya setelah mendapatkan banyak permintaan pengguna, Microsoft memutuskan untuk menghadirkannya kembali di Windows 11 Insider Dev.
Voice Access
Peningkatan yang diberikan berikutnya ialah Voice Access, yang mana kini kembali memberikan pembaruan terbaru dari fitur-fitur yang mereka hadirkan. Dengan adanya fitur ini maka pengguna bisa langsung diberikan akses kontrol untuk mengoreksi pesan teks yang spesifik.
Menarik bukan? Lebih jelasnya Anda bisa langsung melihat daftar Changelog yang mereka berikan melalui laman resmi Microsoft berikut ini.
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: