NESABAMEDIA.COM – Microsoft telah merilis pembaruan opsional KB4586853 sebagai pembaruan kumulatif non-security untuk Windows 10 versi 2004 dan 20H2. Adapun yang paling difokuskan dalam pembaruan kumulatif kali ini adalah masalah pada USB 3.0 dan perbaikan saat memainkan game.
Karena pembaruan Windows 10 KB4586853 ini adalah pembaruan pratinjau untuk Patch Tuesday tanggal 8 Desember mendatang, maka pembaruan ini dianggap sebagai pembaruan opsional, dan tidak akan terpasang secara otomatis di perangkat pengguna. Sehingga pengguna harus secara manual melakukan unduhan di halaman Windows Update di Settings dan kemudian menekan tombol “Check Update”.
Pembaruan ini juga bisa diunduh secara manual melalui halaman katalog pembaruan Microsoft di tautan berikut ini.
Perlu dicatat bahwa saat ini juga sedang ada masalah dengan pembaruan Windows 10 baru yang bisa menyebabkan sertifikat hilang saat melakukan peningkatan dari versi Windows 10 1809 ke versi yang lebih baru. Agar lebih aman, pengguna disarankan terlebih dahulu melakukan backup atau mengekspor sertifikasi.
Setelah pengguna memasang pembaruan Windows 10 KB4586853 ini, versi 2004 akan diperbarui ke versi 19041.662, sementara untuk versi 20H2 akan diperbarui ke versi 19042.662.
Secara keseluruhan, pembaruan ini mencakup 45 peningkatan atau perbaikan untuk masalah yang telah terdeteksi dan diketahui Microsoft. Berikut beberapa diantaranya yang paling mendapat sorotan:
- Perbaikan pada isu yang menyebabkan Narator berhenti merespon setelah pengguna membuka kunci perangkat, sementara Narator sedang digunakan sebelum penguncian perangkat dilakukan.
- Perbaikan pada isu yang menghalangi pengguna menemukan konsol Microsoft Xbox tertentu di Windows Device.
- Pembaruan pada isu di mana sistem gagal menampilkan aplikasi kontrol Xbox Game Bar di monitor yang didukung. Masalah ini terjadi pada DirectX 9.0 tertentu, dan game dimainkan dengan refresh rate yang bervariasi di monitor.
- Perbaikan pada isu di USB 3.0. Perangkat yang terhubung dengan usb hub itu kemungkinan berhenti bekerja ketika pengguna mengaktifkan mode hibernasi atau merestart perangkat.
- Perbaikan pada isu yang secara acak mengubah input pengaturan saat menggunakan IME Jepang atau Cina Tradisional.
- Perbaikan pada isu yang menjadikan keyboard sentuh tidak stabil di aplikasi Mail.
- Meningkatkan kualitas visual dari headset Windows Mixed Reality yang berjalan di mode resolusi yang lebih rendah.
- Perbaikan pada isu yang menghalangi aplikasi PDF24 versi 9.1.1 untuk membuka file .txt.
Untuk meminimalkan masalah yang mungkin muncul setelah melakukan pembaruan, disarankan pengguna untuk memiliki SSU versi terbaru terlebih dahulu. Jika menggunakan Windows Update, SSU versi terbaru akan terpasang secara otomatis.
Jika pengguna tidak memasang pembaruan versi ini, perbaikan dan peningkatan akan dijadikan satu dengan pembaruan kumulatif yang dijadwalkan akan dirilis pada Patch Tuesday pekan depan.
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: