• Our Partners:

Pengertian Dropbox dan Fungsi Dropbox Sebagai Layanan Penyimpanan Online

Media penyimpanan data digital di zaman yang modern sudah termasuk ke dalam kebutuhan pokok yang wajib di miliki oleh orang yang bekerja di bidang komputerisasi, apalagi fungsi dari media penyimpanan data digital sekarang sudah tidak hanya untuk menyimpan data saja, tetapi juga sudah menjadi alat untuk berbagi file, sekarang alat media untuk menyimpan data sudah tidak lagi sebatas menggunakan flashdisk, harddisk atau media penyimpanan keras lainya, tetapi sudah menggunakan penyimpanan virtual atau yang populer dengan sebutan cloude storage.

Pengertian Dropbox
Dropbox

Storage cloud banyak di gunakan karena fitur dan nilai manfaatnya lebih banyak ketimbang menggunakan media penyimpanan dalam bentuk perangkat keras, beberapa alasa yang menyebab kan storage cloud lebih menguntungkan dari media penyimpanan perangkat keras antara lain, karena storage cloud bisa di akses dari manapun dan kapanpun, yang terpenting dari penggunaan storage cloud adalah anda harus memiliki koneksi internet baik dari komputer maupun dari smartphone, cukup mengguakan alat tersebut anda dapat melakukan upload, view, maupun download file yang anda simpan di storage cloud. Berikut di bawah ini akan dijelaskan mengenai pengertian dropbox.

Pengertian Dropbox

Salah satu storage cloud yang populer di kalangan pengguna layanan penyimpanan online ini adalah dropbox, pengertian dropbox adalah layanan penyedia penyimpanan file awan dan salah satu saran untuk sinkronisasi antar perangkat. Biasanya file data yang di upload atau di simpan di dropbox adalah file yang berbentuk gambar, video, doc, program aplilkasi dan lain sebagainya. Dengan menggunakan layanan seperti ini, anda akan di permudah dalam fungsi pengamanan data. Karena anda dapat mengakses data dari manapun dan melakukan backup data ke berbagai macam perangkat.

Jika anda ingin mencoba untuk menggunakan layanan dropbox ini untuk menyimpan berbagai macam file, biasanya pengguna menggunakan beberapa akses. Dan salah satu akses yang paling populer untuk menggunakan layanan dropbox adalah akses melalui website yaitu dropbox.com karena ketika anda mengakses melalui website, anda akan di permudah ketika melakukan upload data file, maupun ketika ingin melakukan download atau bakcup data file. Cara termudah ketika melakukan upload data file ke penyimpanan awan storage cloud dropbox adalah dengan melakukan drag and drop pada file ke lokasi halaman website dropbox.

Pengertian Dropbox
Tampilan Dropbox

Fungsi Dropbox

1. Menyimpan atau Mengamankan File

Anda bisa memanfaatkan data file anda menggunakan layanan dropbox untuk berbagai macam tujuan, kebanyakan pengguna memanfaatkanya untuk menyimpan file untuk meringankan beban penyimpnan pada perangkat penyimpanan keras, namun ada juga yang memanfaatkan layanan penyimpanan online seperti ini untuk mengamankan data.

Biasanya pengguna seperti ini sedang mengerjakan project penting, seperti file skripsi yang selalu di backup ke layanan penyimpanan online, sehingga ketika terjadi kerusakan pada perangkat keras, file pentingnya masih bisa kita unduh dari penyimpanan online.

2. Kemanapun Membawa Data

Jika anda memiliki layanan penyimpanan file online, itu ibarat seperti anda membawa harddisk eksternal anda kemanapun anda pergi, karena dengan menggunakan layanan penyimpanan online, anda dapat mengakses data anda dari manapun, cukup dengan menggunakan koneksi internet yang tersedia, anda bisa mengakses seperti melihat file, upload file baru ke dalam layanan penyimpanan online, maupun mengunduh file tersebut. yang cukup anda bawa jika menggunakan layanan penyimpanan online seperti ini adalah akses username dan password saja, yang perlu selalu anda bawa dalam otak anda.

3. Berbagi Video

Dengan menggunakan layanan ini anda akan di permudah dalam melakukan pengiriman video atau berbagai video, berbeda dengan layanan youtube yang jelas berbagi video. Dengan menggunakan layanan penyimpanan online seperti dropbox ini anda akan di permudah untuk berbagi video dengan orang-orang yang anda inginkan saja. Yang perlu anda lakukan hanya upload video kemudian membagikan aksesnya ke orang-orang tertentu yang anda ijinkan.

4. Backup Foto Penting, sebagian dari kita pasti memiliki kenangan-kenangan penting yang terdokumentasikan dalam bentuk foto, dengan menggunakan layanan penyimpanan online seperti dropbox ini, anda akan di permudah dalam mengamankan data berbentuk foto, sehingga anda tidak perlu khawatir jika terjadi kerusakan pada perangkat anda. Hati anda tetap merasa nyaman, karena foto-foto terbaik anda masih tersimpan dengan aman di layanan penyimpanan online dropbox.

5. Bekerja bersama

Dengan menggunakan layanan penyimpanan online seperti dropbox, anda tidak hanya menggunakannya untuk menyimpan file saja, karena dropbox memiliki fitur yang bisa mengakomodasi atau memungkinkan anda dan teman kerja anda untuk mengerjakan dokumen bersama sehingga pekerjaan anda akan cepat selesai. Fitur ini akan menghubungkan satu file kepada beberapa orang pekerja tanpa terjadinya tabrakan data.

6. Jaminan Aman

Berbagai macam file yang anda simpan melalui layana penyimpanan online dropbox, anda tidak perlu khawatir dengan keamananya, karena dropbox sendiri sudah memiliki program khusus yang mampu untuk mengamankan berbagai macam file yang tersimpan di dalamnya, apapun file yang tersimpan di dropbox di pastikan akan aman untuk anda akses, sehingga anda tidak perlu khawatir akan terjadinya penyebaran virus di layanan penyimpanan dropbox.

Itulah beberapa penjelasan mengenai layanan penyimpanan online Dropbox, dari pengertian Dropbox sampai dengan fungsi-fungsinya. Di harapkan pengguna komputer di zaman sekarang untuk lebih memanfaatkan teknologi yang anda supaya berbagai macam pekerjaan menjadi lebih ringan, karena dropbox sendiri telah menawarkan berbagai macam fitur unggulan yang mampu untuk mengakomodasi berbagai macam kebutuhan anda.

Selain dropbox ada banyak sekali layanan penyimpanan online seperti ini, beberapa di antaranya adalah google drive, 4shared dan lain sebagainya. Namun untuk performa dan batasan, pengguna lebih memilih dropbox karena memiliki beberapa keunggulan yang telah di sebutkan di atas.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments