Berkembangnya sosial media saat ini sedang meningkat tajam. Jumlah pengguna sosial media akan meningkat pada setiap tahunnya. Dengan bertambahnya jumlah pengguna sosial media yang ada, kebebasan mengakses segala informasi di sosial media akan menjadi hal yang sangat mudah untuk dilakukan. Dengan adanya berbagai sosial media pendukung yang bisa digunakan oleh semua orang bisa menjadikan berbagai pilihan untuk orang-orang yang akan menggunakan sosial media. Sosial media bisa dijadikan sebuah media untuk menyampaikan aspirasi dan segala informasi. Karena bersifat tak terbatas, sosial media bisa digunakan untuk berbagai hal untuk menunjang kebutuhan hidup masing-masing individu.
Dengan memaksimalkan penggunaan sosial media dalam kegiatan yang positif bisa meningkatkan manfaat sosial media itu sendiri dan mendatangkan berbagai keuntungan yang diinginkan oleh pengguna. Dengan adanya pemanfaatan sosial media dengan keseluruhan yang bisa meningkatkan penggunaan dan manfaat berbagai bidang yang bisa diakses dengan menggunakan sosial media. Dengan adanya sosial media, jumlah penggunaan sosial media akan meningkat secara drastis karena dalam setiap waktu sosial media digunakan.
Dalam penggunaan sosial media, akan melibatkan beberapa bagian yaitu foto, gambar atau video yang disertai dengan penjelasan caption. Dengan adanya penjelasan tersebut, segala yang diposting akan mudah dipahami oleh orang lain. Untuk memposting sesuatu di sosial media tidak ada aturan yang spesifik. Masing-masing postingan bisa disesuaikan dengan keinginan masing-masing pengguna sosial media. Dalam posting sebuah informasi atau hal apapun di sosial media bisa dibedakan menjadi dua hal yaitu latepost dan repost. Kedua hal tersebut adalah hal yang berbeda.
Pengertian Latepost
Latepost merupakan suatu kegiatan memposting sesuatu yang sudah terjadi. Latepost terdiri dari dua struktur kata yaitu late dan post. Late berarti telat, sedangkan post berarti kiriman. Latepost bisa diartikan dengan memposting sesuatu di sosial media dengan waktu yang terlambat. Suatu kejadian atau momen bisa diposting kapan saja sesuai dengan keinginan masing-masing pengguna sosial media. Dengan adanya berbagai momen yang dialami oleh masing-masing individu, seseorang tersebut bisa memiliki banyak bahan atau konten yang bisa diposting di sosial media.
Posting suatu kiriman di media sosial memang tidak ada aturan spesifik karena tidak bisa dibatasi sedemikian rupa. Kebebasan posting adalah hak milik pengguna sosial media. Meskipun sebuah kiriman atau momen diposting terlambat itu adalah hak pengguna sosial media. Salah satu contoh pengiriman latepost adalah ketika kita mengabadikan momen liburan ke suatu tempat wisata. Pengguna bisa memposting foto liburan tersebut setelah dia selesai menjalankan liburan tersebut. Kiriman tersebut bisa dinamakan sebagai latepost. Karena kiriman tersebut baru diposting saat pengguna tersebut selesai menjalankan aktifitasnya dan terdapat selisih jarak beberapa hari.
Dengan adanya latepost, pengguna bisa mengutarakan pendapat atau informasinya mengenai hal yang mereka posting. Latepost bisa digunakan untuk mengenang kembali postingan yang belum sempat terposting di sosial media. Latepost bisa menjadikan sebuah fungsi atau cara untuk memposting momen yang sudah terlewat namun masih tetap ingin diposting dalam sosial media. Dengan adanya hal tersebut, proses memposting momen atau kiriman bisa menjadikan kiriman yang menarik untuk dikenang.
Perbedaan Latepost dan Repost
Latepost dan repost adalah dua hal yang berbeda. Sedangkan persamaan yang dimiliki oleh latepost dan repost adalah kedua hal tersebut sama-sama memposting sesuatu ke sosial media sesuai dengan keinginan masing-masing pengguna sosial media. Perbedaan latepost dan repost adalah sebagai berikut:
Latepost
1. Digunakan untuk memposting kegiatan yang sudah terlewati
Latepost biasa digunakan untuk memposting sebuah kejadian atau momen yang sudah terlewat namun masih tetap ingin dikenang. Dengan adanya latepost, seseorang bisa dengan bebas memposting berbagai kegiatan atau momen yang mereka lakukan di hari lain. Latepost bisa merepresentasikan perasaan terhadap sesuatu yang baru diposting terhadap kegiatan yang sudah terlewat. Meskipun kegiatan sudah terlewati, posting tetap akan bisa dilakukan sebagai bentuk kenangan tersendiri.
2. Jarak waktu tidak terlalu lama
Jarak waktu posting dengan waktu kegiatan berlangsung adalah dalam rentang waktu yang dekat. Dengan jarak yang dekat tersebut, waktu posting masih bisa dikatakan normal karena tidak terlalu lama dengan waktu kegiatan berlangsung.
Repost
1. Mengirim atau memposting ulang sebuah kiriman
Berbeda dengan latepost, repost bisa dikatakan sebagai memposting ulang sebuah kiriman. Kiriman yang diposting ulang bisa dari berbagai sumber. Berbagai kiriman bisa dengan bebas diposting ulang sesuai dengan keinginan pengguna sosial media. Dengan adanya hal tersebut, anda akan bebas untuk memposting sebuah kiriman orang lain, untuk menyebarkan informasi yang terdapat dalam kiriman tersebut.
Membagikan informasi merupakan tindakan yang positif karena bisa menyebarkan berbagai informasi ke orang lain. Dengan adanya repost, seseorang bisa dengan mudah untuk memposting ulang berbagai kiriman.
2. Tidak berdasarkan waktu kejadian
Repost tidak berdasarkan waktu kejadian suatu hal. Dengan melakukan repost, semua kiriman yang kita inginkan untuk diposting ulang bisa dengan mudah diposting ulang tanpa memperhatikan waktu dari kejadian kiriman tersebut berlangsung. Dengan adanya hal ini, kapan saja dan dimana saja individu berada bisa melakukan posting ulang atau repost berbagai kiriman dari berbagai kiriman orang lain dan sumber-sumber lainnya.
3. Mereferensi ke akun orang lain atau sumber lain
Repost harus menyertakan referensi atau sumber yang diacu. Dengan begitu, pemilik kiriman asli bisa mengetahui siapa saja yang memposting ulang kiriman tersebut, dan berapa orang yang memposting ulang.
Latepost bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja sesuai dengan keinginan dan kebutuhan masing-masing pengguna sosial media. Dengan adanya latepost, seseorang tetap bisa mengenang kejadian atau momen yang sudah mereka lewati.
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: