Selasa, Desember 3, 2024

10 Rekomendasi Printer Terbaik Harga 1 Jutaan (Terbaru 2024)

Printer adalah salah satu perangkat yang paling banyak dibutuhkan saat ini, terutama jika kamu pelajar atau pekerja yang selalu bersinggungan dengan cetak-menyetak dokumen setiap harinya.

Printer terbaik dengan harga murah pun menjadi solusi menarik jika prioritasmu adalah alat cetak yang canggih, bisa digunakan di rumah, namun tak sampai menguras kantong.

10 Daftar Printer Terbaik Harga 1 Jutaan

Di marketplace, ada banyak seri printer dari berbagai macam brand yang akan kamu temukan. Jika budget-mu terbatas, membeli yang harganya 1 jutaan saja tak masalah, kok. Printer di range harga tersebut sudah lebih dari cukup untuk mengakomodir kebutuhan standar.

Di bawah ini kami sudah merangkum mana saja printer terbaik harga 1 jutaan yang layak dipertimbangkan untuk kamu miliki. Simak baik-baik, ya!

1. Canon Pixma TR4570S

Rekomendasi Printer Terbaik Harga 1 Jutaan

Brand dengan nama besar adalah pertimbangan banyak orang ketika ingin membeli alat elektronik. Untuk kualitas printer yang tak perlu kamu ragukan lagi, silakan jatuhkan pilihan pada Canon Pixma TR4570S.

Canon Pixma TR4570S yang dibanderol 1,3 jutaan saja ini merupakan printer jenis inkjet yang ideal untuk menyetak segala jenis dokumen. Printer ini mendukung kemampuan cetak bolak-balik di harganya yang terjangkau.

Tersedianya opsi cetak dokumen secara wireless membuat produk ini kian menarik. Kamu pun bisa lebih efisien dan praktis saat mengoperasikannya.

Dapatkan Harga Promo & Gratis Ongkir

2. Canon Laser Printer LBP6030

Canon Laser Printer LBP6030

Cocok untuk penggunaan skala kecil, Canon Laser Printer LBP6030 adalah printer mumpuni yang bisa kamu letakkan dimana saja, terutama pada ruangan yang space-nya kecil. Harganya yang murah, hanya 1,4 jutaan saja membuat produk ini layak beli.

Dengan dimensi 364 x 249 x 199 mm, siapa sangka jika Canon Laser Printer LBP6030 bisa menyetak berbagai jenis dokumen dari banyak ukuran kertas, mulai dari A4, B5, A5, hingga amplop. Proses cetaknya juga cepat, dijamin kamu tak perlu menunggu lama.

Hadir dengan warna putih yang elegan, desain Canon Laser Printer LBP6030 dibuat minimalis sehingga pengoperasiannya pun mudah untuk pemula.

Dapatkan Harga Promo & Gratis Ongkir

3. Hp Deskjet 2775

Hp Deskjet 2775

Mencari printer murah 1 jutaan yang sudah all in one? Hp Deskjet 2775 adalah salah satu opsi terbaik yang layak untuk kamu pertimbangkan.

Di harganya yang berkisar 1,2 jutaan atau bisa saja lebih murah, Hp Deskjet 2775 sudah mendukung print, scan, dan copy di dalam satu perangkat sekaligus. Tentu produk ini akan membuatmu lebih hemat serta mempercepat pekerjaan.

Hp Deskjet 2775 juga sudah memiliki mode konektivitas secara wireless alias tanpa kabel. Cukup sambungkan perangkat dengan wi-fi saja untuk segala jenis kebutuhanmu.

Dapatkan Harga Promo & Gratis Ongkir

4. Epson L121

Printer Terbaik Harga 1 Jutaan Epson L121

Printer inkjet adalah solusi terbaik untuk kebutuhan cetak-menyetak masa kini. Tak selalu mahal, kamu bisa membelinya di harga tak sampai 2 juta. Selanjutnya, ada Epson L121 yang bisa kamu jadikan pertimbangan.

Yang menarik dari Epson L121 adalah dibekalinya ia dengan teknologi tahan panas bernama Epson’s Heat-Free Technology. Teknologi ini membuat produk hemat listrik dan ramah lingkungan.

Namun, perlu kamu catat jika printer ini bukan tipe all in one alias ia hanya bisa digunakan untuk menyetak dokumen saja.

Dapatkan Harga Promo & Gratis Ongkir

5. Canon Pixma E410

Canon Pixma E410

Budget-mu mentok di angka 1 juta saja? Tenang, kamu masih bisa mendapatkan printer mumpuni yang datang dari brand ternama. Ya, Canon Pixma E410 adalah jawaban terbaik untuk kamu yang mencari printer murah terbaru di tahun ini.

Di harganya yang terjangkau, Canon Pixma E410 sudah mendukung kemampuan print, copy, dan scan sekaligus. Ia juga memiliki kecepatan cetak hingga 4.0 image per-minute (imp) yang memungkinkan kamu untuk menyetak banyak kertas tanpa perlu menunggu lama.

Desain Canon Pixma E410 juga dibuat minimalis sehingga cocok untuk disandingkan dengan setup kerjamu. Ia makin menarik berkat ukurannya yang compact.

Dapatkan Harga Promo & Gratis Ongkir

6. Canon Pixma MP287

Canon Pixma MP287

Masih dari Canon, rekomendasi printer terbaik harga 1 jutaan selanjutnya datang dari seri Pixma MP287 yang bisa kamu pinang di harga 1,2 jutaan saja. Seperti seri Pixma lainnya, perangkat ini juga sudah all in one.

Print, scan, dan copy bisa diakomodir dengan baik menggunakan perangkat yang menggunakan metode inkjet satu ini. Ia juga cepat, dengan kemampuan print hingga 8.4 imp.

Untuk konektivitasnya sendiri, sayang Canon Pixma MP287 belum mendukung mode wireless. Kamu masih memerlukan kabel USB untuk mengoperasikan printer ini.

Dapatkan Harga Promo & Gratis Ongkir

7. Epson L220

Printer Terbaik Harga 1 Jutaan Epson L220

Masuk ke dalam jajaran line up “L” milik Epson, Epson L220 adalah printer murah 1 jutaan lainnya yang sudah dibekali kemampuan print, scan, dan copy. Dimensinya dibuat compact sehingga cocok untuk penggunaan skala kecil.

Berbagai macam ukuran kertas bisa diakomodir Epson L220 dengan baik, mulai dari A4, A5, A6, folio, dan masih banyak lagi.

Kecepatan cetak Epson L220 juga sudah mumpuni. Untuk menyetak 7 lembar halaman hitam putih, kamu hanya memerlukan waktu kurang dari 1 menit saja.

Dapatkan Harga Promo & Gratis Ongkir

8. Hp Ink Tank 319

Hp Ink Tank 319

Printer yang cepat tentu memudahkan pekerjaanmu. Untuk itu, kamu bisa menjadikan Hp Ink Tank 319 sebagai pilihan. Kemampuan cetak super kilatnya menjadi highlight utama yang Hp tawarkan lewat seri ini.

Hp Ink Tank 319 diklaim mampu menyetak banyak dokumen berukuran A4 dalam hitungan detik saja. Ia juga sudah all in one. Ini artinya, kamu bisa menjadikan Hp Ink Tank 319 tak hanya untuk print dokumen, namun juga scan dan copy.

Resolusi yang ditampilkan Hp Ink Tank 319 pun tergolong apik untuk printer di harga yang tak sampai 2 juta.Anti mahal, kamu hanya perlu merogoh kocek 1,5 jutaan saja.

Dapatkan Harga Promo & Gratis Ongkir

9. Epson L1216

Epson L1216

Lebih suka printer dengan warna putih? Silakan jadikan Epson L1216 sebagai salah satu referensimu. Produk ini bisa kamu beli di harga 1,8 jutaan. Terbilang murah, bukan?

Keunggulan Epson L1216 adalah pada kemudahan isi ulang tintanya. Buat kamu yang sering mengalami kendala saat pengisian tinta, Epson L1216 bisa mengatasinya dengan baik sehingga terjadinya masalah seperti kebocoran tinta bisa diminimalisir.

Epson L1216 mampu mencetak dokumen sebanyak 7.500 halaman dalam waktu singkat, sangat ideal untuk kebutuhan bisnis.

Dapatkan Harga Promo & Gratis Ongkir

10. Brother DCP-T220

Brother DCP-T220

Optimal untuk kebutuhan masa kini, Brother DCP-T220 adalah printer inkjet murah 1 jutaan yang layak dimiliki para mahasiswa maupun pekerja. Harganya yang terjangkau, berkisar 1,8 hingga 2 juta pas saja dijamin tak akan membuat kantongmu bolong.

Kemudahan konektivitas menjadi daya tarik utama dari seri printer milik Brother. Kamu hanya perlu menghubungkan perangkat dengan aplikasi bernama Brother iPrint&Scan pada smartphone-mu untuk menyetak dan menyalin dokumen dengan cepat dan praktis.

Dukungan ukuran kertasnya pun sudah mumpuni, juga ditunjang dengan kecepatan print, copy, dan scan yang ideal tanpa membuatmu repot.

Dapatkan Harga Promo & Gratis Ongkir

Itu dia 10 rekomendasi printer terbaik harga 1 jutaan yang bisa kamu temukan di berbagai marketplace. Produk di atas merupakan printer inkjet yang optimal untuk kebutuhan print, copy, hingga scan masa kini. Resolusi yang ditampilkan pun sudah apik.

Sebelum membelinya, pastikan kemampuan apa saja yang didukung oleh si printer. Apakah hanya mampu menyetak dokumen saja, atau mampu menyalin dam memindai dokumen juga? Tujuannya agar kamu tak salah pilih.

F. Nugrahani
F. Nugrahani
Alumni Ilmu Komunikasi dari Universitas Diponegoro yang cukup antusias dalam menulis artikel seputar dunia fashion dan gaya hidup terkini. Saat ini bekerja menjadi editor tetap di sebuah media berita online. Namun untuk mengisi waktu luang, biasanya saya lebih suka membaca buku, nonton film atau sekedar olahraga kecil seperti jogging.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments