Samsung baru saja merilis varian ponsel Flagship mereka melalui Galaxy S23 Series, mungkin beberapa minggu ke belakangan ini sering Anda dengar dan yang paling disoroti ialah varian Galaxy S23 Ultra. Namun kita sedikit teralihkan dengan varian lainnya yaitu Galaxy S23.
Siapa sangka Galaxy S23 juga memberikan spesifikasi yang tinggi dan juga menarik sekali untuk dibahas, varian yang satu ini memberikan spesifikasi khas ponsel Flagship yang mana hadir dengan dukungan prosesor terbaru dan juga peningkatan yang diberikan oleh Samsung.
Samsung Galaxy S23 hadir dengan dimensi ponsel Compact dan juga performa yang tak mengecewakan, varian Samsung Galaxy S23 bersamaan dengan Galaxy S23 Series yang akan memasuki pasaran Indonesia karena perusahaan memang merilis ponsel ini untuk pasaran global.
Tak kalah dengan varian lainnya, Samsung Galaxy S23 hadir dengan performa yang ringan, konektivitas yang lebih baik dan juga kemampuan baterai yang lebih baik. Dengan dimensi yang cukup ringan ini, varian yang satu ini memberikan antarmuka yang cukup mengesankan dan tak kalah dengan dua varian lebih tinggi.
Samsung Galaxy S23 sekilas membawa kita dengan antarmuka yang dihadirkan oleh Samsung melalui Galaxy S22, namun dengan desain Contour-Cut Camera memberikan kesan yang terlihat berbeda dari seri tersebut. Sekali lagi, Samsung pintar memainkan desain yang terihat berbeda dengan seri sebelum ponsel mereka. Penasaran dengan ulasan dari Samsung Galaxy S23? Simak selengkapnya di Nesaba Review.
Fancy Design & Gorilla Glass
Samsung Galaxy S23 dikemas dengan menggunakan desain yang Fancy dan juga varian warna yang lebih beragam, seperti yang dijanjikan oleh Samsung bahwa mereka akan kembali lagi memberikan varian warna yang lebih beragam. Sejak peluncuran dari Galaxy Z Flip 4 dengan varian Bora Purple perusahaan berjanji akan merilis lebih banyak varian warna.
Tak kalah menarik ialah spesifikasi layar yang mereka berikan, di mana Samsung Galaxy S23 hadir dengan dukungan Gorilla Glass Victus 2, bukan hanya itu saja di mana varian ini juga diberikan peningkatan dari Drop Resistance.
Varian ini juga hadir dengan dimensi hingga 6.1 inci dengan Dynamic AMOLED 2X Screen. Sedangkan untuk resolusi maksimalnya mampu menampilkan resolusi 1080p dengan Refresh Rate mencapai 120Hz. Untuk kecerahan layarnya mampu mencapai batas hingga 1750 Nits. Jika dibandingkan dengan versi sebelumnya (Galaxy S22) Â tentu mendapatkan peningkatan.
Samsung Galaxy S23 mendapatkan sertifikasi dari IP68, yang mana itu artinya seri ini mendapatkan kemampuan untuk tahan terhadap debu dan juga air. Samsung juga memberikan konfirmasi bahwa seri ini mampu bertahan hingga 30 menit di air dengan kedalaman 1,5 meter.
Prosesor Qualcomm
Untuk pertama kalinya, Samsung memberikan versi prosesor yangs sama untuk seri Samsung Galaxy S23, yang mana semuanya mendapatkan dukungan prosesor yaitu Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2. Oleh karena itu, untuk mereka yang tidak terlalu menggemari prosesor dari Exynos maka Anda memilih seri yang tepat.
S23 ditenagai dengan Snapdragon 8 Gen 2 (4 nm), yang mendapatkan spesifikasi Octa-core (1×3.36 GHz Cortex-X3 & 2×2.8 GHz Cortex-A715 & 2×2.8 GHz Cortex-A710 & 3×2.0 GHz Cortex-A510); Adreno 740. Untuk masalah prosesor, varian ini memang sudah tidak diragukan lagi.
Memberikan spesifikasi yang lebih baik untuk kekuatan prosesor yang mereka miliki, Samsung juga memberikan peningkatan untuk kemampuan CPU dan GPU Clocks. Model terbaru ini juga mendapatkan dukungan versi terbaru dari Memory Chips yang dibuat langsung oleh Samsung.
Samsung memberikan beberapa varian untuk penyimpanan internal atau lokal di Galaxy S23, yang mana jadir dengan 8GB RAM, sedangkan untuk penyimpanan lokal hadir dengan varian 128GB, 256GB dan 512GB.
Kamera Jernih & 8K Support
Kamera yang didapatkan oleh Samsung Galaxy S23 sendiri jika dibandingkan dengan versi sebelumnya maka tidak ada peningkatan yang berarti, masih menggunkan resolusi maksimal untuk kamera utama hingga 50MP dengan OIS, 10MP 3x Telephoto, dan 12MP Ultrawide yang mana masih sama dengan varian Galaxy S22.
Spesifikasi kamera yang mendapatkan peningkatan ialah kamera depannya atau Selfie Camera yang mana mendapatkan hingga 12MP resolusi kamera dan fitur Super HDR, selain itu mendapatkan dukungan fitur tambahan seperti Autofocus dan 4D Capturing.
Untuk spesifikasi kamera yang diberikan, tentunya Samsung Galaxy S23 masih kalah dengan dua varian lainnya dari 23 Series seperti Galaxy S23+ dan Galaxy S23 Ultra. Namun untuk anda yang tidak terlalu peduli dengan spesifikasi kamera dan tidak membutuhkan ponsel dengan spesifikasi kamera tinggi, maka Samsung Galaxy S23 bisa menjadi pilihan yang kami sarankan.
Kamera utama dari Galaxy S23 mampi merekam video dengan resolusi 8K dan berjalan dengan 30fps, sedangkan untuk 4K akan berjalan dengan 60fps. Ini memberikan kemampuan yang sangat baik untuk varian ponsel ini ketika merekam video bahkan di ruangan yang tidak memiliki pencahayaan yang baik.
Peningkatan Baterai & Konektivitas
Baterai yang dimiliki Samsung Galaxy S23 mengalami peningkatan, yang mana mendapatkan peningkatan kapasitas hingga 200mAh, sekarang varian ini hadir dengan kapasitas maksimal hingga 3,900mAh. Tetapi untuk kecepatan baterainya masih sama seperti Galaxy S22 yang mana masih menggunakan 25W Wired Charging.
Kapasitas baterai yang cukup tinggi untuk kelas ponsel Flagship, apalagi varian Samsung Galaxy S23 sendiri termasuk ke dalam varian dengan spesifikasi terendah di seri ini. Rasanya sudah cocok menemani Anda dari pagi hingga sianghari untuk pemakaian intensif.
Konektivitas di Samsung Galaxy S23 juga mendapatkan sejumlah peningkatan, yang mana kini hadir dengan Wi-Fi 6e dan Bluetooth 5.3. Sedangkan untuk dukungan Ultra Wideband hadir di varian 23+ dan Ultra.
Hingga saat ini, jika dibandingkan dengan varian Galaxy S22 maka Galaxy S23 masih unggul, hal ini terlihat dari dukungan spesifikasi layar yang lebih cerah dan tajam, hingga kapasitas baterai yang lebih besar. Bukan hanya itu, desain yang diberikan juga hadir dengan lebih cantik dan varian warna yang lebih Fancy (Objektif).
4 Major & Security Update
Bagaimana dengan dukungan sistem operasi yang dihadirkan melalui Galaxy S23? Untuk Anda yang tertarik menggunakan ponsel ini, Samsung menjanjikan dukungan sistem Android yang pantas didapatkan oleh seri Flagshipmereka.
Perusahaan memberikan dukungan Android 13 dan One UI 5.1 dan juga memberikan 4 Major Update untuk sistem Android, jadi bisa dipastikan Galaxy S23 akan mendapatkan dukungan fitur lanjutan hingga ke Android 17 di masa yang akan datang.
Sedangkan untuk sistem keamanan seperti Android Security Update, Samsung mengklaim bahwa mereka memberikan dukungan sistem keamanan hingga 5 tahun. Jadi untuk beberapa tahun ke depan Galaxy S23 akan mendapatkan sistem terbaru yang masih terjamin.
Kisaran Harga Galaxy S23
Galaxy S23 membanderol kisaran harga yang cukup ekonomis dari dua versi teratasnya, yang mana untuk pasaran Indonesia dibanderol dengan kisaran mulai dari Rp 14.000.000,00 saja. Sedangkan untuk varian 8GB RAM dan 512GB penyimpanan lokal dibanderol mulai dari Rp 18.000.000,00.
Harga ini hanya berbeda sesuai dengan penyimpanan lokalnya, sedangkan untuk varian warna seperti Black, Green dan Lavender akan hadir dengan varian harga yang sama.
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: