• Our Partners:

Kenali Ruang Lingkup Geografi dan Contohnya (Fisik, Sosial, Regional)

Setiap negara akan memiliki kondisi alam yang akan berbeda dengn negara lainnya. Hal ini dikarenakan kondisi geografi setiap negara juga akan berbeda. Lingkungan akan menjadi berbeda dengan kondisi lingkungan daerah lainnya.

Hal ini dikarenakan perbedaan geografi setiap wilayah. Perbedaan geografi juga dapat mengakibatkan adanya perbedaan ilkim, cuaca, dan lainnya. Permukaan bumi tidak sepenuhnya memiliki persamaan yang sama disemua bagian. Hal ini tentu akan menjadi berbeda, karena permukaan bumi akan memiliki kondisi geografi yang berbeda disetiap wilayahnya.

Ruang Lingkup Geografi dan Contohnya

Ruang Lingkup Geografi dan Contohnya

Geografi adalah suatu ilmu pengetahuan yang menjelaskan mengenai bumi, dan segala hal yang terjadi dalam bumi. Geografi merupakan salah satu ilmu pengetahuan yang penting untuk dipelajari karena mencakup tentang bagaimana peristiwa tertentu dapat terjadi di bumi.

Segala hal yang terjadi pada atmosfer bumi dapat dijelaskan dengan melalui ilmu geografi. Ilmu geografi terbagi menjadi beberapa ruang lingkup untuk memudahkan pemahaman. Sehingga, untuk memudahkan pemahaman anda mengenai ruang lingkup geografi, berikut merupakan beberapa penjelasan dan contoh dari ruang lingkup geografi:

Geografi Fisik

Geografi Fisik

Geografi fisik merupakan bagian dari ilmu geografi yang berfokus untuk mempelajari segala hal terkait permukaan bumi, baik itu fenomena ataupun peristiwa yang terjadi diluar kehendak manusia. Berbagai fenomena dan peristiwa dapat terjadi kapan saja dan dengan jenis apapun. Sehingga segala hal tersebut, akan dipelajari pada geografi fisik.

Geografi fisik tidak hanya dikhususkan pada lapisan permukaan tanah saja, melainkan banyak lapisan-lapisan lain yang juga termasuk didalamnya.

Lapisan yang termasuk dalam ruang lingkup geografi fisik adalah lapisan ruang angkasa (atau antroposfer), lapisan air (hidrosfer), Lapisan kehidupan (biosfer), lapisan tanah (pedosfer), lapisan udara (atmosfer), dan lapisan batuan (litosfer). Segala hal mengenai fenomena atau perubahan yang terjadi pada lapisan-lapisan tersebut akan dipelajari secara detil dalam ilmu geografi fisik. Berikut merupakan beberapa contoh geografi fisik:

  1. Proses terjadinya hujan

Hujan merupakan fenomena wajar yang dapat terjadi. Sehingga proses terjadinya hujan ini dijelaskan lebih detil dengan melalui ilmu geografi fisik. Hujan tidak serta merta turun begitu saja, namun dibalik semua itu terdapat proses yang cukup panjang, sehingga hujan dapat terjadi.

  1. Proses pembentukan tanah

Tanah tidak akan terbentuk, jika tidak didukung dengan kondisi alam yang terus berubah. Kondisi ini secara alami akan terus berlalu dan proses pembentukan tanah seiring dengan berjalannya waktu akan terus terjadi hingga menjadikan tanah tersebut dapat digunakan oleh manusia.

  1. Proses Perubahan iklim berdasarkan garis bujur

Perbedaan iklim pada setiap wilayah juga dipengaruhi bagimana kondisi geografis dari wilayah tersebut. Sehingga perbedaan garis bujur juga dapat mempengaruhi perubahan iklim pada wilayah tersebut.

  1. Proses terjadinya pelangi, gerhana bulan

Pelangi biasanya akan muncul setelah hujan yang diiringi dengan panas. Dimana, hal ini termasuk dalam fenomena bumi yang dapat dijelaskan melalui ilmu geografi fisik. Hal tersebut juga berlaku pada proses terjadinya gerhana bulan di langit.

  1. Proses terjadinya tsunami

Tsunami merupakan salah satu bencana alam yang dapat merubah kondisi lingkungan. Sehingga hal ini dapat dijelaskan lebih detil dalam ilmu geografi secara fisik.

Geografi Sosial

Geografi Sosial

Geografi sosial merupakan bagian dari ilmu geografi yang lebih berfokus pada aktivitas yang dilakukan oleh manusia dengan lingkungan. Segala interaksi manusia dengan yang lainnya dan berhubungan dengan lingkungan akan dijelaskan dalam ilmu geografi sosial.

Dimana, hal ini bisa dikatakan terkait dengan lingkungan ekonomi, budaya dan sosial manusia. Setiap individu tentu akan memiliki aktivitas yang harus dilakukan dan terkait dengan lingkungan.

Sehingga ilmu geografi sosial dikhususkan untuk mempelajari hal-hal tersebut. selain itu, geografi sosial tidak hanya berfokus pada aktivitas manusia dengan lingkungan saja, melainkan juga mendeteksi dampak yang dihasilkan dari interaksi tersebut. sehingga segala aktivitas manusia dapat mengakibatkan berbagai dampak pada lingkungan, dimana ketika hal ini dibiarkan semakin lama dapat merubah kondisi geografi secara fisik. Berikut merupakan beberapa contoh dari geografi sosial:

  1. Kepadatan penduduk yang berdampak pada perubahan relief permukaan tanah

Kepadatan penduduk semakin tahun, dapat terus meningkat. Hal ini jika tidak diperhatikan secara detil, dapat mengakibatkan adanya perubahan pada relief permukaan tanah. Hal ini dapat dipelajari lebih detil dengan memahami ilmu geografi sosial.

  1. Pengaruh dari kesuburan tanah pada kondisi ekonomi manusia

Kesuburan tanah sangat berdampak pada ekonomi manusia. Yang paling berdampak adalah ketika mata pencaharian masyarakat adalah sebagai petani, pekebun dan sebagainya. Sehingga untuk memastikan bahwa tanah tersebut terjaga tingkat kesuburannya dapat dipelajari pada ilmu geografi sosial.

  1. Pola pemukiman yang dilakukan masyarakat pesisir sungai

Pemukiman yang terjadi di pesisir sungai adalah hal yang sangat rawan. Hal ini dikarenakan dapat memicu banjir jika pola masyarakatnya selalu membuang sampah di sungai.

Geografi Regional

Geografi Regional

Geografi regional merupakan bagian dari ilmu geografi yang berfokus dalam mempelajari topik yang terkait dengan wilayah. Wilayah yang dimaksudkan dapat berarti desa, kota, provinsi, daerah, pulau, atau bahkan hingga negara. Kompleksitas geografi regional menjadikan cabang ilmu ini menjadi tingkat tertinggi dari cabang ilmu geografi.

Sehingga perlu pengetahuan yang detil dan cermat dalam mempelajari ilmu geografi regional. Untuk media pemahaman dari geografi regional dapat dilakukan dengan meninjau suatu wilayah secara langsung dan memvisualisasikannya ke dalam peta, diagram atau hal-hal lain yang dapat menunjang pemahaman detil dan mudah mengenai geografi regional di suatu wilayah tertentu. Berikut merupakan beberapa contoh dari geografi regional:

  1. Pola persebaran hujan di suatu Negara

Persebaran hujan pada masing-masing wilayah akan berbeda, meskipun masih dalam negata yang sama. Oleh karena itu, untuk mengetahui persebaran hujan ini dapat dilihat dan dipelajari ilmu geografi regional.

  1. Persebaran masyarakat dengan suku tertentu di suatu wilayah

Suku-suku tertentu pada suatu wilayah dapat diperkirakan dengan detil dengan melalui geografi regional. Sehingga hal ini dapat ditinjau lebih jelas untuk mencapai tujuan tertentu.

  1. Kepadatan penduduk di masing-masing Negara ASEAN

Masing-masing negara di ASEAN memiliki tingkat kepadatan penduduk yang sangat berbeda. Untuk mengetahui hal tersebut, dapat dipelajari melalui geografi regional untuk mendapatkan pemahaman yang lebih jelas.

Dengan adanya penjelasan mengenai ruang lingkup geografi dan dilengkapi dengan contoh-contohnya akan mempermudah kita sebagai orang awam untuk mempelajari hal tersebut.

Informasi ini dituliskan sebagai referensi anda dalam belajar dan memahami wawasan dan pengetahuan baru terkait dengan ruang lingkup geografi. Hal ini akan lebih memudahkan anda dalam belajar dan mendapatkan insight yang baru dari apa yang sudah anda pelajari sebelumnya. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments