• Our Partners:

Rumor: Microsoft Sudah Siap Rilis Windows 11 Moment 3?

Microsoft tahun ini memang mendapatkan banyak sekali rumor akan peluncuran Windows 11 terbaru, yang mana kabarnya akan merilis Windows 11 Moment 3. Rumor ini mulai tercium di kalangan pengguna Windows 11, namun yang jadi pertanyaan ialah kapan perilisan Moment 2?

Windows 11 22H2 telah dirilis sejak tahun lalu, di mana sebulan setelah perilisannya Microsoft resmi merilis versi Moment 1 yang membawa banyak sekali perubahan fitur seperti Tab di File Explorer dan peningkatan kemampuan OS.

Berbulan-bulan setelah perilisan Moment 1 kita masih dipertanyakan mengenai perilisan Moment 2, yang mana hingga akhir 2022 pun kita tak mendapatkan informasi akan perilisannya. Baru pada akhirnya di 2023 ini kita mendapatkan banyak rumor mengenai rencana Microsoft ke depannya.

Melansir dari salah satu pengguna platform Twitter, yang mana membagikan hal menarik dari Windows 11 Insider Beta yang akan dirilis menampilkan sebuah nomor Build yang berubah menjadi versi 23141 dan 23145.

Dengan berubahnya nomor Build dari Insider Beta ini, maka ada banyak opini dari pengguna Windows 11 yang mengatakan bahwa Microsoft saat ini tengah mempersiapkan perilisan terbaru dari Windows 11 Moment 3, padahal jika kita lihat Microsoft bahkan belum merilis versi Moment 2.

https://twitter.com/XenoPanther/status/1622225412666392579?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed%7Ctwterm%5E1622225412666392579%7Ctwgr%5Eb78692dec78f019b7107e041796bc16f22997546%7Ctwcon%5Es1_&ref_url=https%3A%2F%2Fwinpoin.com%2Frumor-microsoft-kabarnya-mulai-kerjakan-windows-11-moment-3-kapan-rilisnya%2F

Namun kami memiliki spekulasi yang hampir sama, bisa jadi dengan adanya perubahan nomor Build ini maka seorang developer dari Microsoft secara resmi tengah mengerjakan sebuah proyek terbaru. Itu artinya bisa saja Microsoft sedang mengembangkan perubahan Build untuk OS mereka yang kemungkinan untuk Windows 11 Moment 2/Moment 3.

Jika memang benar, maka kemungkinan besar Microsoft akan melewati perilisan Moment 2 dan akan digantikan dengan Moment 3 yang mana akan menghadirkan dukungan perubahan dan fitur baru dari Moment 2. Mengingat jika kita lihat menurut rumor, Microsoft kabarnya akan merilis versi Moment terbaru di bulan Mei-Juni 2023.

Hal ini kemudian diikuti akan perilisan versi Windows 11 terbaru yaitu 23H2 yang mana rumorkan akan dirilis pada akhir tahun 2023. Namun tetap saja, tak ada informasi resmi dari Microsoft atau pun karyawan yang bekerja di dalamnya, jadi semuanya hanya rumor semata yang belum tentu benar dan belum tentu juga salah.

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments