Samsung dikabarkan akan kembali merilis seri ponsel terbaru yang mana akan dirilis di tahun 2024 nanti. Beberapa informasi mengatakan bahwa mereka akan menghadirkan kecepatan pengisian data hingga dengan kecepatan hingga 25W.
Jika dilihat dari bocoran spesifikasi yang mereka hadirkan, Galaxy A25 5G akan hadir untuk pasaran ponsel Midrange, di mana Samsung akan menawarkan prosesor yang cukup kencang di kelasnya. Profesornya sendiri dirumorkan akan menggunakan versi Eynos 1280 SoC dengan resolusi layar yang mampu mencapai FHD+.
Spesifikasi layar yang mereka hadirkan bisa dikatakan standar, di mana selain hadir dengan FHD+ kami berspekulasi bahwa mereka akan membawakan versi AMOLED LCD, dengan Refresh Rate yang mampu mencapai 90Hz.
Menurut bocoran dari Geekbench, Samsung akan membawakan dua varian RAM dengan 6GB dan 8GB yang mana merupakan varian standar untuk kelas ponsel Midrange yang dirilis oleh Samsung. Kami sendiri belum mendapatkan informasi jika Samsung akan merilis seri ini di Indonesia, atau pasaran Asia Tenggara lainnya.
”Samsung Galaxy A25 5G is expected to debut in 2024 and we now have another latest certification from TUV Rheinland which yet again confirms the device will offer 25W charging support. The new listing for the A25 suggests that its launch is imminent as Samsung is expected to kick off 2024 by launching its revamped Galaxy A-series devices.”
Beberapa informasi spesifikasi juga mulai bocor, salah satunya dengan kapasitas baterai yang mencapai 5,000 mAh yang tentunya dengan kapasitas ini mampu untuk menemani aktivitas harian kami di luar rumah.
Bagaimana dengan dimensi layarnya? Ekspektasinya Samsung Galaxy A25 5G akan hadir dengan dimensi 6.44 Inci dengan layar yang dikonfirmasikan AMOLED. Samsung memang diketahui selalu merilis seri Midrange mereka dengan spesifikasi layar ekstra, tak heran jika Galaxy A25 5G akan hadir dengan menggunakan prosesor tangguh dan layar AMOLED yang tentu saja super jernih.
Bagaimana menurutmu? Apakah kamu salah satu pengguna Samsung? Tuliskan apa tipe ponsel kamu di kolom komentar ya.
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: