Bulan kemarin, Galaxy Watch6 akan mendapatkan pembaruan terbaru untuk versi One UI 6 terbaru yang sudah seperti dijanjikan oleh Samsung. Dengan ini maka konsumen Galaxy Watch6 akan mendapatkan versi Google Wear OS terbaru dan fitur yang lebih lengkap. Pembaruan ini juga akan didapatkan oleh konsumen Galaxy Watch4, Jumat (14/06).
Hari ini Samsung suskes merilis dan memberikan pengumuman akan peluncuran global dari One UI 6 untuk konsumen Galaxy Watch6. Betul! Pembaruan ini diberikan untuk semua pengguna Galaxy Watch6 secara internasional yang artinya didapatkan juga untuk konsumen di luar Korea Selatan.
Meskipun begitu, menurut media Korea mengatakan bahwa Galaxy Watch6 untuk pertama kalinya merilis One UI 6 untuk konsumen Korea Selatan. Samsung mengatakan bahwa untuk pertama kalinya One UI 6 di Galaxy Watch6 rilis di Korea dan selanjutnya akan diekspansikan ke berbagai negara lainnya.
“Samsung has released the first public beta build of One UI 6 Watch for the Galaxy Watch6 and Galaxy Watch6 Classic, in both the US and Korea. The beta won’t be available in any other countries, unfortunately. One UI 6 Watch is expected to be pre-loaded onto the Galaxy Watch7 and Galaxy Watch Ultra, which should become official in early July at Samsung’s next Unpacked event.”
Menurut Changelog yang diberikan oleh Samsung, peningkatan yang mereka berikan kini ada di Samsung Health yang mana kini memungkinkan device untuk bisa menampilkan Energi Score dari konsumen yang menggunakannya. Pengukuran ini memungkinkan device untuk bisa membaca level dari energi konsumen yang berasal dari kualitas tidur dan aktivitas fisik.
Konsumen Samsung Galaxy Watch6 juga bisa mengombinasi beberapa fitur olahraga yang memberikan akses lebih lanjut, di mana kamu bisa mengombinasi beberapa Daily Workout denagn akses Quick Action. Keren!!
“You can combine a series of different exercises into a custom workout routine. With double pinch, quick actions are available by pinching your thumb and index finger together twice – this works for answering calls, turning off alarms, scrolling through notifications, controlling music, taking pictures, and more. Buttons that can be controlled with a double pinch will show a finger icon to let you know.” Dikutip dari GSMArena.
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: