• Our Partners:

Samsung Kuasi Pasar, Kalahkan Oppo dan Vivo

NESABAMEDIA.COM – Samsung, yang merupakan salah satu produsen ponsel terbesar dari Korea Selatan, kini kian populer dengan pencapaian mereka yang mengungguli penjualan dari para kompetitornya di Indonesia.

Tercatat, hingga kuartal ini Samsung kembali merilis berbagai seri ponsel pintar mereka. Pencapaian mereka kini mengungguli penjualan dari merek lain, sepetyi Vivo dan Oppo.

Dilansir dari Bisnis.com, laporan dari IDC Quarterly Mobile Phone Tracker pada kuartal pertama di 2022. Samsung telah mencatat telah menjual hingga 2,1 unit, bertambah hingtga 40% dari periode sebelumnya yang menjual hingga 2 juta unit ponsel pintar.

Peningkatan pasar yang signifikan tentunya berkat promosi dan fitur dari seri ponsel Midrange yang mereka tawarkan, beberapa model ponsel telah dirilis dengan peningkatan fitur dan performanya.

Telah diketahui bersama bahwa Samsung telah merilis beberapa ponsel dengan seri Flagship Galaxy S22 dan Galaxy A03. Tidak hanya itu, Samsung juga merilis beberapa model ponsel seri Galaxy A, yang terbilang turut meramaikan pasaran jajaran ponsel Samsung yang kian mendominasi.

Beberapa seri Galaxy A yang telah dirilis oleh Samsung ialah Galaxy A52s, Galaxy A53, dan Samsung S22. Segmen yang ditargetkan oleh Samsung, ialah pengguna yang ingin menikmati layanan 5G.

Merilis beberapa seri ponsel yang cukup banyak ini, membuat Samsung akhrirnya melengkapi seri ponsel merek dengan kemampuan menangkap jaringan 5G. Sehingga, pengguna dapat merasakan pengalaman terhubung ke internet, dengan kecepatan jaringan yang tinggi.

Hingga kuartal pertama di 2022, Samsung menguasai pasaran penjualan ponsel tanah air dengan merilis beberapa seri ponsel terbarunya. Ditempat kedua, ada Oppo yang telah merilis seri A95 dan A76, yang mana terbukti mendorong penjualan dari merek ponsel yang telah lama mendominasi penjualan ponsel beberapa tahun kebelakangan.

Oppo dengan merilis dua seri terbarunya, dikabarkan memiliki peningkatan penjualan hingga 67% pada kuartal pertama 2022. Posisi ketiga, ada Vivo yang kembali merilis seri Y15s dan Y21.

Vivo tercatat juga telah berhasil mengembangkan penjualan mereka dengan seri ponsel dengan segmen midrange mereka, di mana merilis seri Y33s dan V23e. Terbukti, telah mendukung penjualan ponsel Vivo di Indonesia pada kuartal pertama ini.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments