NESABAMEDIA.COM – Sennheiser telah mempersiapkan perilisan desain baru mereka, setelah memperkenalkan Momentum 4 yang akan dibanderol dengan harga yang lebih ekonomis. Hari ini, Sennheiser memberikan pengumuman resmi atas spesifikasi dari Momentum 4, Selasa (09/08).
Sennheiser Momentum 4 dengan desain premium dan memiliki banyak kelebihan kini telah resmi diumumkan oleh Sennheiser. Momentum 4 akan dibanderol mulai dari harga $349 USD, atau setara dengan Rp 5.181.000,00. Momentum 4 menjadi salah satu Headphone dengan mengusung teknologi Noise-Cancelling.
Mempertanyakan mengenai desain yang menggunakan bahan berbeda, jika dibandingkan dengan Momentum 3. Perusahaan menyatakan bahwa ada perbuahan konsep yang diusung oleh seri terbaru mereka, Sennheiser ingin menampilkan tampilan indah khas retro dengan desain yang ringan.
Sennheiser mengatakan bahwa teknologi Noise-Cancelling di Momentum 4 akan lebih baik, menurut mereka Momentum 4 akan mendapatkan teknologi yang jauh lebih mumpuni dari seri Momentum 3. Namun, keduanya masih menggunakan teknologi Wireless untuk menghubungkannya.
Selain itu, Sennheiser memberikan kemampuan daya tahan baterai di Momentum 4 yang lebih kuat dan tahan lama. Bahkan mengalahkan beberapa merek kenamaan lainnya, Sennheiser Momentum 4 diklaim dapat bertahan hingga 60 jam setelah melakukan pengisian penuhnya.
Daya tahan ini tentunya mengalahkan daya tahan baterai dari kompetitornya, di mana Sony WH-1000XM5 yang hanya mampu bertahan hingga 20 jam saja. Diikuti oleh Apple AirPods Max dan Bose’s QuietComfort 45.
Sennheiser juga memberikan kemampuan untuk Momentum 4 dalam meningkatkan kualitas suara dari panggilan telepon, baik panggilan telepon menggunakan ponsel tanpa aplikasi, dan melalui layanan perpesanan instan seperti Whatsapp, Messenger, dan lainnya.
Sama seperti versi sebelumnya, Momentum 4 akan memberikan akses mudah dalam perpindahan perangkat yang terhubung. Di mana mampu terhubung dengan cepat dengan perangkat yang berbeda-beda, bisa juga menggunakan USB-C, dan memindahkan Ear Pads.
Sennheiser juga memberikan koneksi untuk menghubungkan menggunakan Bluetooth, namun memang hanya mendukung beberapa Codec saja, di mana dapat memainkan Codec SBC, AAC, aptX, dan aptX Adaptive.
Untuk yang tertarik ingin membeli Sennheiser Momentum 4 ini, pengguna dapat langsung memesannya dengan Pre-Order mulai dari tanggal 9 Agustus yang jatuh pada hari ini. Untuk perilisan resmi di toko, Sennheiser akan mulai memasarkannya pada tanggal 23 Agustus mendatang.
NEXT POSTS:
-
- Pengertian NetBeans Beserta Fungsi, Kelebihan dan Kekurangan NetBeans
- Cara Transfer File dari Android ke PC dengan FTP
- Microsoft Teams 2.0 Untuk Windows 10 dan 11, Beri Perubahan Signifikan
- 10 Rekomendasi Aplikasi Wallpaper dan Widget Jam untuk Android
- Cara Mengatasi Kode MMI Tidak Valid dengan Mudah (Telkomsel, IM3, XL Dll)
- 10 Rekomendasi Speaker Komputer Terbaik
- Cara Unik Peretas Kelabui Sistem Keamanan Windows Hello
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: