• Our Partners:

Sony Mulai Uji Coba Dukungan 1440p untuk PS5

NESABAMEDIA.COM – Banyaknya permintaan dari pengguna PS5, Sony selaku perusahaan yang menaungi PS kini sedang melakukan uji coba untuk dukungan resolusi tinggi. Perusahaan akan memaksimalkan konsol PS5, untuk dapat menampilkan resolusi 1440p di TV dan monitor, Jumat (29/7).

Sony telah mengumumkan bahwa mereka sedang melakukan tahapan uji coba, guna mendukung perangkat konsol yang dapat bekerja dengan lebih stabil, bersamaan dengan peningkatan resolusi yang mereka kembangkan.

Hadirnya PS5 memang telah mendobrak pasar dengan penjualan tingkat tinggi, hal ini tentu tidak akan disia-siakan oleh Sony sebagai perusahaan yang menaungi. Sony kini tengah mengembangkan konsol PS5, agar dapat bekerja dengan baik pada resolusi tinggi.

Pengguna PS5 hanya menginginkan satu hal penting, yaitu tingkatan resolusi tinggi untuk mendukung kualitas games yang dimainkan. Mengingat, memang Sony tidak membekali perangkat konsol mereka dengan dukungan resolusi yang tinggi, alhasil dapat dikalahkan dengan mudah oleh PC Gaming yang jauh lebih memukau secara visual.

PS5 1440p Resolusi
Resolusi 1440p untuk PS5

Perusahaan telah meluncurkan versi Beta, yang mana dapat langsung diuji coba oleh semua pengguna mulai hari Kamis kemarin. Sony memberikan resolusi terbaik mereka, untuk semua games yang hadir dalam daftar games kesukaan pengguna, juga mendukung dimainkan pada monitor dengan kualitas hingga 4K.

Namun, Sony telah memberikan peringatan bahwa resolusi ini hanya akan dirasakan oleh pengguna, ketika mereka menyambungkan perangkat PS5 dengan TV atau monitor beresolusi tinggi. Jadi, tampilan akan terlihat lebih baik karena didukung dengan resolusi tinggi oleh monitor atau TV.

Pengguna dapat langsung menghubungkan PS5 dengan menggunakan metode yang biasa mereka gunakan, yaitu menggunakan kabel HDMI. Sayangnya, Sony tidak memberikan fitur untuk dapat Refresh Rate di resolusi 1440p.

Games yang ditingkatkan resolusinya, hanya akan berjalan pada TV atau monitor yang memiliki minimal resolusi 1080p, untuk games yang mendukung 4K dapat memaksimalkan gerakan yang lebih halus dan Frame Rate yang lebih banyak.

Sony juga akan menambahkan fitur Gameslist pada PS5, yang mana dirancang untuk dapat bekerja dengan baik dalam mengorganisir kumpulan games kesukaan pengguna. Pengguna dapat langsung mengumpulkan koleksi games, dengan maksimal 100 games berbeda.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments