NESABAMEDIA.COM – Smartphone Huawei Mate X2 sejauh ini sudah beberapa kali mengalami penundaan perilisan, namun bisa dipastikan akan hadir dalam waktu dekat. Pasalnya, bocoran spesifikasinya mulai banyak terungkap. Utamanya adalah penggunaan layar berukuran besar, dan pengisian ulang baterai yang sangat cepat.Â
Smartphone Huawei Mate X2 akan menggunakan layar utama berukuran 8.01 inci dengan dukungan resolusi 2480 x 2200. Kemudian layar kedua berukuran 6.45 inci dengan resolusi 2700 x 1600. Kemungkinan, keduanya akan memakai teknologi OLED panel, meski sumber resmi belum bisa dikonfirmasi. Diharapkan, refresh rate juga akan tinggi untuk layar sebesar itu.
Chipset Kirin 9000 dikabarkan akan mentenagai smartphone ini. Hal ini memang tidak terlalu mengherankan, karena chipset tersebut merupakan yang terbaru dan terbaik yang baru saja dirilis oleh Huawei. Sayangnya juga ini mungkin akan menjadi flagship terakhir yang akan diproduksi oleh Huawei, tentu karena adanya sanksi dagang dari Amerika. Namun perkembangan berikutnya patut untuk dinanti.
Sebuah baterai dengan kapasitas 4,400mAh juga disebutkan dalam bocoran tersebut, termasuk juga dukungan teknologi pengisian cepat 66W. Sayangnya, tidak disebutkan soal adanya teknologi pengisian cepat nirkabel (wireless). Tapi ada kemungkinan teknologi itu akan disematkan nantinya.Â
Sistem operasi Android 10 terpasang sebagai sistem operasi bawaan, akan tetapi layanan Google Services tidak termasuk di dalamnya. Huawei akan menggunakan Huawei Mobile Services buatan mereka sendiri untuk mendukung smartphone itu.Â
Sumber tersebut juga mengatakan bahwa akan ada lima kamera yang terpasang. Empat kamera di bagian belakang dan sebuah kamera selfie di bagian depan. Kamera utamanya disebutkan menggunakan sensor 50MP, sementara kamera lainnya terdiri dari 16, 12 dan 8MP.Â
Tidak diketahui jenis-jenis lensa yang akan digunakan, namun diperkirakan akan terdapat lensa ultra-wide dan juga telefoto. Kemungkinan untuk kamera 8MP itu adalah untuk kamera makro atau monochrome. Sedangkan 16MP untuk kamera selfie yang ada di bagian depan. Disebutkan juga bahwa smartphone itu akan memiliki teknologi 10x zoom, meski itu hanya hybrid zoom bukan optical.
Informasi soal tanggal peluncuran masih belum diketahui. Namun jika melihat smartphone Mate X yang diumumkan pada bulan Februari nanti, kemungkinan smartphone Huawei Mate X2 ini akan dirilis tidak lama setelahnya atau mungkin bersamaan.Â
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: