• Our Partners:

TaniHub: Aplikasi Belanja Sayur, Buah, dan Sembako Semudah di Pasar

NESABAMEDIA.COM – Penggunaan situs dan aplikasi sudah menjadi bagian dari perkembangan masyarakat yang semakin modern. Saat ini, belanja online juga banyak dipilih karena lebih praktis dan aman baik dari cara pembayaran, pengiriman, dan penerimaan. Layaknya berbelanja di pasar, TaniHub menyediakan produk segar dengan harga yang murah.

TaniHub dikenal sebagai salah satu e-commerce pertanian yang mengatasi permasalahan rantai pasokan dan distribusi hasil pertanian di Indonesia. Melalui teknologi, TaniHub menghubungkan petani dengan pasar melalui teknologi yang andal. Hal itu memungkinkan petani menjual produk dengan harga yang adil dan kuantitas yang berkesinambungan.

TaniHub penyedia kebutuhan pertanian dalam berbagai skala

Bicara tentang belanja di pasar, kebutuhan sayur, buah, dan sembako bukan hanya dibutuhkan pada skala rumah tangga. TaniHub juga menawarkan harga bersaing bagi para pengusaha Usama Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia. Melalui rantai distribusi yang terintegrasi, sistem yang diperkenalkan TaniHub mampu berperan dalam skala business-to-consumer (B2C) dan juga business-to-business (B2B).

Dalam mendukung peningkatan efektivitas produksi tani, Presiden Joko Widodo juga mendukung penerapan teknologi 4.0 pada aspek pertanian. Hal ini tidak hanya dapat mempermudah konsumen atas hasil tani, tapi juga meningkatkan potensi pertanian sebagai bidang yang bergengsi bagi generasi muda.

Pengembangan agrikultur dapat dikembangkan sesuai tantangan yang semakin besar di masa kini. Tidak hanya persaingan pasar, tapi juga perubahan iklim dan pemanfaatan teknologi yang harus semakin andal. Aplikasi TaniHub diharapkan dapat membuat petani terhubung lebih cepat dengan konsumen sehingga dapat meminimalisir kerugian panen.

Pendukung rantai ditribusi pertanian melalui agen UMKM (Patriot TaniHub)

TaniHub juga mengembangkan para agen yang dikenal sebagai Patriot TaniHub. Mereka berperan untuk mengajak para pemilik UMKM potensial dalam memenuhi kebutuhan bisnisnya. Mulai dari pengusaha kuliner, agen sembako atau warung, distributor beras dan telur ayam, hingga hotel, restoran, dan katering (Horeka) untuk mendukung petani dengan membeli kebutuhan usahanya lewat aplikasi TaniHub.

Para agen tidak hanya bergabung sebagai perantara untuk memperluas jaringan usaha. Agen dapat bekerja secara fleksibel dan tetap mendapatkan penghasilan bulanan. Selain terjun langsung dalam menjangkau pelaku usaha lokal, sudah ada lebih dari 1500 agen yang juga mendapatkan pelatihan untuk melakukan perannya di tengah masyarakat.

Menginduk pada TaniHub Group untuk kesejahteraan pertanian Indonesia

Bergerak dalam bidang pemasaran pertanian, TaniHub (PT Tani Hub Indonesia) bergerak sebagai bagian dari TaniHub Group. Masih dalam mendukung sektor agrikultur di Indonesia, TaniFund dan TaniSupply juga menginduk pada TaniHub Group. TaniFund bergerak untuk menyediakan permodalan (finansial teknologi) dan TaniSupply di bidang pendistribusian.

Secara luas, ketiga bisnis TaniHub Group ini menyediakan layanan yang terintegrasi dengan tujuan mendukung pertanian lokal. Sebagai konsumen, Anda bisa mendapatkan kebutuhan buah, sayur, dan sembako dengan mudah. Berbagai hasil tani seperti beras, jagung, jeruk, ayam potong, hingga bumbu masakan berkualitas bisa didapatkan dari aplikasi TaniHub.

Hingga kini, TaniHub sudah melayani lima area pengiriman, yaitu Jabodetabek, Bandung – Sumedang, Yogyakarta – Solo – Semarang, Surabaya – Malang – Pasuruan, dan Bali. Para konsumen rumah tangga maupun pelaku usaha kini sudah bisa menemukan kebutuhan atas hasil tani yang berkualitas dengan mudah.

Aplikasi TaniHub sudah bisa didapatkan bagi pengguna Android dan iOS. Anda juga bisa langsung melakukan transaksi melalui situs resmi TaniHub untuk mendapatkan berbagai produk dan kebutuhan yang terjamin kualitas dan kesegarannya.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments