• Our Partners:

Tecno Perkenalkan Varian Ponsel Murah, Tecno Pop 9

Tecno baru-baru ini kembali mengumumkan bahwa mereka akan meluncurkan seri ponsel ekonomis yang diberi nama Tecno Pop 9, nama yang cukup unik dan menggemaskan bukan?

Tecno Pop 9 sendiri akan dibekali dengan beberapa spesifikasi yang lumayan keren, misalnya dengan IP54 sertifikasi yang memungkinkan ponsel bisa terlindung dari debu dan cipratan air.

Awalnya Tecno Pop 9 sendiri telah lebih dulu rilis di 9 Agustus kemarin, namun kali ini diperkenalkan dengan prosesor baru yaitu Helio G50.

Intinya, sebagian besar spesifikasi yang mereka rilis hampir sama dengan versi Tecno Pop 9 yang rilis di Afrika.

Sebagai perbandingan, di Afrika sendiri perilisan Tecno Pop 9 menggunakan prosesor Unisoc T615 dan sekarang menggunakan Helio G50 dari MediaTek.

Tecno Perkenalkan Varian Ponsel Murah, Tecno Pop 9

Meskipun begitu Tecno belum memberikan bocoran lengkap mengenai spesifikasi apa yang akan mereka bawakan di Tecno Pop 9 terbaru.

Oleh karenanya saat ini kami berasumsi Tecno Pop 9 akan menggunakan bahan LCD yang mampu menampilkan resolusi maksimal di HD+ dan layar berdimensi 6.67 Inci.

Melalui gambar yang mereka bagikan, Tecno Pop 9 akan menggunakan desain yang mirip dengan seri iPhone, di mana cukup unik dan menarik secara visual.

Hingga kini diketahui Tecno Pop 9 akan membawakan 13MP untuk sensor kameranya dengan PDAF, juga dukungan kapasitas baterai yang besar.

Tecno Perkenalkan Varian Ponsel Murah, Tecno Pop 9

Oh ya, kapasitas baterainya mencapai 5,000 mAh yang mana ukuran ini tergolong besar dan mampu bertahan seharian dengan pemakaian standar.

Karena ponsel ini rilis untuk Entry Level maka spesifikasinya tidak begitu tinggi, RAM yang mereka bagikan hanya 3GB saja dan tentu tidak diperuntukkan untuk pemakaian yang intensif.

“The design of the camera island on the back is another nod to Apple and its iPhone 15, but here Tecno Pop 9 has only one snapper with a 13 MP sensor and PDAF.

Other ‘limitless’ features Tecno implemented are a 5,000 mAh battery, 3 GB RAM that can be doubled through the Memory Fusion feature in Settings, and an IR blaster that can act as a universal remote control.”

Nantinya seri ponsel dengan versi baru ini akan rilis dengan tiga varian warna yang bebas kamu pilih, rilisnya di tanggal 26 November di Amazon India dan dibanderol mulai dari $80 USD saja.

Editor: Hudalil Mustakim

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments