• Our Partners:

Windows 11 Insider Dev Hadirkan Sejumlah Peningkatan Terbaru

Beberapa waktu yang lalu pengguna Windows 11 Insider Dev memang mendapatkan beberapa penghapusan fitur yang diberikan oleh perusahaan, salah satunya fitur Chat yang kini telah dihapus total karena dianggap kurang begitu digunakan. Ternyata di Build 23481 Microsoft merilis sejumlah peningkatan fitur terbaru lho!

Microsoft memberikan tiga fitur yang mereka tingkatkan di Build OS ini, di mana yang Pertama ialah Focus Session. Widget yang satu ini merupakan sebuah aplikasi jam dengan versi terbaru, fitur ini memungkinkan pengguna untuk dapat lebih fokus ketika mengerjakan sebuah pekerjaan penting atau proyek tertentu.

Fitur ini mungkin akan sangat berguna untuk mereka seorang pelajar, karena mengelola waktu belajar agar tetap fokus sering kali susah untuk diatur. Dengan menggunakan fitur ini penggunanya bisa tetap fokus karena tahu bahwa ada target waktu yang telah mereka atur, di sini pengguna diberikan beberapa pilihan untuk durasi waktu yang diinginkan.

Windows 11 Insider Dev Hadirkan Sejumlah Peningkatan Terbaru,focus-session-widget

Kedua, Windows Ink ialah fitur yang lainnya yang dirilis oleh Microsoft dan memiliki fungsi sebagai menulis atau Inking di desktop. Tampilannya akan mirip seperti ketika menggunakan Pencil yang mana mendapatkan peningkatan untuk akurasi coretan di Windows 11.

Windows 11 Insider Dev Hadirkan Sejumlah Peningkatan Terbaru, windows-ink-settings-1024x667

Namun untuk pengguna yang biasanya menggunakan fitur ini, Microsoft baru bisa menyediakan dukungan untuk Bahasa Inggris saja untuk saat ini. Perusahaan menyatakan bahwa mereka akan memberikan ekspansi bahasa untuk sejumlah bahasa di beberapa negara lainnya selain Bahasa Inggris.

Ketiga ialah fitur yang diberikan untuk File Explorer, di mana Microsoft telah menghapus beberapa pilihan Folder Option. Beberapa pilihan yang dihapus di Folder Option diantaranya ialah sebagai berikut:

  • Hide Folder Merge conflict.
  • Always show icons, never thumbnails.
  • Display file icon on thumbnails.
  • Display file type information on Folder tips.
  • Hide protected OS files.
  • Show drive letters.
  • Show popup description for Folder and Desktop items.
  • Show encrypted or compressed NTFS files in color.
  • Use sharing wizard.

Maka dari itu, kemungkinan besar bagi pengguna yang telah melakukan pembaruan ke versi ini tidak akan mendapatkan Folder Option yang ada di atas.

Bagaimana menurutmu? Bagi kamu pengguna Insider Dev Channel maka bisa langsung melakukan pembaruan di Settings, Windows Update dan pilih Check for updates.

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments