• Our Partners:

Windows 11 Insider Dev Kini Hadirkan Animasi Baru

Minggu ini Microsoft memang telah memberikan dukungan dari pembaruan Insider Dev, ada cukup banyak fitur baru yang ditambahkan dan cukup menarik. Namun, ternyata ada fitur lainnya seperti penambahan animasi di sistem Windows 11 22H2, Selasa (25/10).

Microsoft seperti janjinya telah merilis sejumlah pembaruan untuk penggunanya, di mana pembaruan ini dihadirkan khusus untuk pengguna Insider, salah satunya ialah Insider Dev yang baru sama mendapatkan pembaruannya beberapa hari yang lalu.

Ada banyak fitur yang ditambahkan dan ikut melengkapi sistem Windows 11 di Insider Dev, seperti klik kanan untuk mengakses Task Manager dan Taskbar dan fitur Tab di File Explorer. Meskipun begitu, ada satu fitur yang agaknya terlewatkan oleh penggunanya.

Untuk pengguna Insider Windows 11 Build 25227, ada penambahan animasi yang hadir pada bagian Notification Area. Meskipun begitu, hanya area ini saja yang mendapatkan animasi terbaru dari Microsoft seperti berikut:

Animasi Win 11 2022 New Features
Animasi baru di Windows 11 Insider dev

Bias dilihat melalui cuplikan singkat di atas, animasi ini akan hadir ketika kita melakukan perubahan posisi Icon layanan di Notification Area yang menampilkan animasi berupa Bounce. Animasi ini memang tidak bisa dilihat sekilas, karena animasinya terbilang cukup cepat namun memberikan kesan yang lebih baik.

Hingga saat ini, penambahan animasi ini hanya tampil untuk pengguna Insider Dev dan kemungkinan Microsoft akan menambahkannya ke sistem Windows 11 22H2. Namun tidak semua pengguna Insider Dev mendapatkan dukungan animasi serupa dari Microsoft.

Tetapi, bersamaan dengan animasi ini ternyata ada banyak pengguna Insider Dev yang mengatakan adanya masalah kecil seperti bug. Ketika pengguna mengakses Hidden Icon Menu pada bagian Notification Area maka yang muncul ialah File Explorer seperti berikut:

Windows 11 Insider Dev Kini Hadirkan Animasi Baru
Bug di Windows 11 Insider Dev

Hal ini juga dikonfirmasikan langsung dari salah satu artikel di Neowin, yang mana menyatakan hal serupa terkait masalah bug yang ada. Meskipun begitu, ini hanyalah versi Insider Dev yang mana kemungkinan hanya uji coba dari Microsoft.

Kemungkinan Microsoft tidak akan menambahkan animasi ini, atau mungkin akan menambahkannya seperti kasus-kasus serupa. Animasi menjadi unsur kecil yang tidak kalah penting untuk menghadirkan tampilan UI yang lebih baik dan dinamis.

Bagaimana menurut Anda? Tertarik dengan animasi baru ini? Bagikan tanggapan Anda di kolom komentar ya!

Editor: Hudalil Mustakim

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments